Kalah dari Kemenag Bone, Tim Futsal Kemenag Soppeng Tetap Maju Ke 16 Besar

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar (Humas Soppeng) – Salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan pada Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI yang ke-72 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan adalah Futsal.

PORSENI yang diikuti seluruh Kantor Kemenag Kabupaten/Kota dan Instansi dalam lingkup Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan ini dilaksanakan di Kota Makassar selaku tuan rumah.

Dalam pertandingan Futsal ini, Kantor Kemenag Kab. Soppeng menurunkan pemain antara lain Nurkadim, S.Ag., Muliadi, S.Pd., MM, Syamsu, S.Ag., Musmuliadi, S.Ag.,MA., Bustani Syarif, S.Pd., Drs. Armas, M.Pd., Drs. Sudirman, M.Pd., Kaharuddin, S.Pd.I., M.Pd.I., A. Abbas, S.Pd.I., M.Pd.I., Muhammad Yunus, S.Pd.I., M.Pd.I.

Dibawah asuhan Kasi Pendidikan Madrasah Drs.Latang, M. Pd.I, tim futsal Kemenag Soppeng tergabung dalam Group A bersama Kantor Kemenag Kabupaten Bone dan Kantor Kemenag Kabupaten Sinjai.

Pertandingan pembuka dimenangkan oleh Kemenag Bone atas Kemenag Sinjai dengan skor 2-0. Di pertandingan kedua, giliran Kemenag Soppeng yang meraih kemenangan setelah unggul 3-0 atas Kemenag Sinjai. Sementara pada pertandingan terakhir fase Group A, Kemenag Soppeng harus rela menelan kekalahan pahit dari Kemenag Bone dengan skor 0-3.

Meskipun kalah dari Kemenag Bone, tim futsal Kemenag Soppeng tetap lolos ke babak 16 besar sebagai Runner UP Group A menghadapi juara Group B yakni tim futsal Kemenag Luwu.

Sebelum pertandingan, Kepala Sub Bagian Tata Usaha Drs. H. Alibe, M. Ag bersama Koordinator Seni dan Olahraga Kontingen PORSENI Kemenag Soppeng Dra. Hj. A. Barlian Dulung, M. Pd.I menyampaikan bahwa pertandingan futsal ini bukan hanya mencari kemenangan, tapi yang lebih penting adalah partisipasi Kantor Kemenag Soppeng mengikuti kegiatan sehingga terjalin persahabatan dan silaturahmi. Kalah atau menang itu sudah biasa dalam setiap pertandingan, ujarnya. (Anjay/AF/arf)


Daerah LAINNYA