IAIM Sinjai

Kakankemenag Sinjai Ucapkan Selamat Kepada Para Wisudawan dan Wisudawati Sarjana dan Pascasarjana IV IAIM Sinjai

Selamat dan Sukses Kepada Para Wisudawan dan Wisudawati Sarjana Angk XXVII dan Pascasarjana IV IAIM Sinjai, Sabtu (27/8/2022). (Foto: Humas Kemenag SInjai)

Balangnipa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai dalam hal ini diwakili Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kementerian Agama Kab. Sinjai H. Syamsul Bakhri hadiri wisuda sarjana (S1) dan Magister (S2) ke XXVII Institut Agama Islam Muhammadiyah Sinjai bertempat di Auditorium H.Amir Said, Sabtu (27/8/2022).

Kegiatan yang dikemas dalam rapat senat terbuka luar biasa tersebut, dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Hj Andi Kartini Ottong, Ketua DPRD Sinjai, Jamaluddin, anggota Forkopimda, Kasubdit Kelembagaan dan Kerjasama Kementerian Agama RI, Thobib Al Arsyad, Rektor IAIM Sinjai, Koordinator Kopertis Wilayah VIII, para pimpinan perguruan tinggi se-Kabupaten Sinjai.

Dalam kesempatan tersebut Andi Kartini mengungkapkan rasa bahagia berada di tengah-tengah para lulusan sarjana S1 dan Magister IAIM Sinjai.

“Selamat atas keberhasilan saudara-saudara. Semoga ilmu yang di peroleh bisa mewarnai masa depan kalian, penuh berkah manfaat dunia dan akhirat,” ucap Wabup Andi Kartini di hadapan 476 wisudawan.

Wabup Sinjai mengajak kepada semua institusi perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Sinjai untuk terus meningkatkan dunia pendidikan, lebih maju dan lebih berkualitas.

“Tentu hal ini dibutuhkan kerjasama dan sinergitas yang baik dengan perguruan tinggi,” katanya.

“Pemerintah Daerah tentu akan senantiasa mendukung dan mendorong perkembangan lembaga pendidikan tinggi yang ada di daerah ini,” sambungnya.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh orang tua wisudawan, mahasiswa dan masyarakat Sinjai yang telah menaruh kepercayaan kepada IAI Muhammadiyah sebagai salah satu tempat menimba ilmu bagi anak-anaknya. Ini membuktikan bahwa IAIM Sinjai semakin dikenal dan memikat hati masyarakat,” kuncinya Kartini.

Terpisah Kasubag TU Syamsul Bakhri menyampaikan atas nama Keluarga Besar Kantor Kenterian Agama Kabupaten Sinjai menyampaikan Selamat dan sukses kepada para wisudawan dan wisudawati serta para orang tua wisudawan atas keberhasilannya menyelesaikan studi, dan mempercayakan anak-anak kita belajar dan menimba ilmu pada IAIM Sinjai

Dengan harapan kepada seluruh wisudawan dan wisudawati, agar menjaga almamater dan menyiapkan diri terjun ke masyarakat serta menjadi sebuah lembaga yang mempersiapkan diri untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat.


Daerah LAINNYA