Kakan Kemenag Soppeng Imbau CJH Untuk Menjalani Pemeriksaan Kesehatan Pertama

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Kemenag) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Huzaemah Rauf menyempatkan diri mengunjungi para calon jamaah haji Kecamatan Donri-Donri estimasi pemberangkatan tahun 1439 H/2018 M di Puskesmas Tajuncu, Kecamatan Donri-Donri saat pemeriksaan kesehatan pertama, Jumat (08/12/2017).

Dalam kunjungan itu, Kakan Kemenag memberi penjelasan kepada segenap CJH Kecamatan Donri-Donri bahwa pemeriksaan kesehatan pertama bagi CJH adalah berdasarkan Permenkes Nomor 15 tahun 2016. Jadi pemeriksaan kesehatan bagi cjh ini merupakan tahapan penting yang harus dilalui oleh setiap cjh yang diestimasikan berangkat.

“Pemeriksaan kesehatan calon jamaah haji tahap pertama sangat penting dilakukan untuk mengetahui sejauhmana tingkat kesehatan calon jamaah haji” ujarnya.

Seorang petugas medis pada Puskesmas Tajuncu Kecamatan Donri-Donri, Amzhal yang dikonfirmasi oleh Humas Kemenag Soppeng mengatakan bahwa dalam pemeriksaan kesehatan tahap pertama ini meliputi pengambilan sampel darah, pemeriksaan kandungan urine, elektrokradiografi (EKG), serta radiologi dada. (afr)


Daerah LAINNYA