Barru, (Humas Barru) - Kakan Kemenag Barru Jamaruddin mengemukan alasan terselenggaranya pekan merdeka tolerasi yang berlangsung beberapa hari yang lalu di Kabupaten Barru, Selasa (23/8/2022).
Ia mengurai jika pelaksanaan pekan merdeka toleransi atas dasar sebagai bangsa Indonesia yang paling moderat. Kebersamaan antar lintas agama juga turut pula menjadi perhatian yang dinampakkan dalam acara tersebut.
"Acara pekan merdeka toleransi sangat menjadi gaung yang menguatkan moderasi beragama di Kabupaten Barru. Bisa dilihat berbagai lintas agama hadir dalam acara tersebut," kata Jamaruddin.
Ia menyebut sebagai umat beragama perlu ditanamkan sebagai jatidiri agar menjadi rahmat bagi dirinya sendiri, keluarga, sekitarnya hingga bangsa dan negara.
"Kita pula harus mampu mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari untuk bisa menerapkan sikap dan prilaku untuk saling mengahargai antar umat beragama. Sehingga lahirnya pekan moderasi beragama ini juga sebagai ruang untuk terus memupuk kebersamaan dan keberagaman," sebutnya lagi.
Acara Pekan Merdeka Toleransi ini berlangsung pada 20 Agustus 2022 di Kantor Kemenag Barru. Selain Bupati Barru Suardi Saleh, acara ini dimeriahkan dengan Karnaval diikuti oleh KUA se Kab Barru, Jalan santai bersama lintas Agama, dan berbagai kegiatan lainnya. (Asriadi Rijal)