Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sulsel Sambangi MIN 8 Bone

Rappe menyambangi MIN 8 Bone didampingi oleh Kepala Subbagian Tata Usaha Ahmad Yani

Watampone (Humas Bone) – Kepala Bidang Madrasah dan Pendidikan Agama Islam dari  Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan Rappe menyambangi MIN 8 Bone didampingi oleh Kepala Subbagian Tata Usaha Ahmad Yani dengan mengenakan batik. Beliau yang disambut hangat oleh barisan sebagian ASN dan non ASN yang sedang tidak bertugas mengawas pagi ini, menyapa dengan senyum lebar. Sebelum memasuki ruangan, beliau meminta agar foto bersama di halaman sekolah.

Ruangan pertama yang dikunjungi adalah ruang kelas tempat peserta didik kelas VI melaksanakan ujian madrasah sambil berbincang-bincang sebentar dengan pengawas dan peserta didik agar suasana sedikit lebih cair. Beliau tidak lupa menanyakan berbagai kendala yang dihadapi selama proses pelaksanaan ujian terutama jaringan. Selanjutnya, beralih ke gedung baru yang berada di sebelah selatan.

“Alhamdulillah, ini gedung baru dimana sebelumnya ini adalah rumah panggung milik warga yang dibeli oleh sekolah kemudian dibangun untuk difungsikan sebagai ruang kelas,” ungkap Ahmad Yani ketika membantu menjelaskan kepada Kabid Mapenda yang sedang mengamati lingkungan sekolah, Sabtu (21/05/2022)

Setelah mengamati gedung baru yang berada di sebelah selatan, Rappe kemudian menanyakan letak ruang kepala madrasah karena penasaran. Beliau kemudian bertemu dengan teman-teman administaror dengan menanyakan status kepegawaiannya. Beliau berdoa semoga semua bisa menjadi pegawai tetap sesuai aturan yang berlaku.

Beliau kemudian masuk ke ruang kantor dengan menikmati hidangan sederhana yang disediakan sambil berdiskusi ringan terkait kemajuan MIN 8 Bone dalam meningkatkan sarana dan prasarana madrasah yang dibutuhkan peserta didik. Adapun rencana ke depannya menuju Madrasah Digital agar segera dapat terealisasi dengan baik. (Febri/Ahdi)


Daerah LAINNYA