EDM 2024

Kepala MAS Darul Istiqamah Apresiasi Kerja Tim Guru dalam Pelaporan EDM

Suasana Para guru, staf, dan komite madrasah bersama-sama menyelesaikan pelaporan EDM

Ponci, (Humas Bulukumba) – Kegiatan Evaluasi Diri Madrasah (EDM) di MAS Darul Istiqamah Bulukumba mencapai puncaknya pada Senin, 30 September 2024. Para guru, staf, dan komite madrasah bersama-sama menyelesaikan pelaporan EDM setelah seminggu melakukan perbaikan administrasi. Evaluasi ini bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah secara berkelanjutan.

Evaluasi Diri Madrasah (EDM) merupakan mekanisme evaluasi internal yang melibatkan kepala madrasah, guru, karyawan, tokoh masyarakat, komite madrasah, dan orang tua dengan bantuan pengawas. Hasil dari EDM digunakan sebagai bahan untuk menyusun program pengembangan madrasah lebih lanjut.

Kepala Madrasah MAS Darul Istiqamah, Ali Agus, menyampaikan apresiasi kepada tim guru yang bekerja keras dalam proses EDM ini. Dalam arahannya, beliau mengatakan, “Hari ini adalah puncak dari kegiatan EDM kita. Mari bersama-sama membantu operator untuk mengunggah, mempublikasikan, dan melaporkan hasil evaluasi kepada pengawas Kementerian Agama tentang kinerja kita selama satu tahun terakhir, dari Juli 2023 hingga Juli 2024.”

Kegiatan EDM ini merupakan upaya untuk melihat kembali kekuatan, kelemahan, tantangan, serta prioritas yang harus dihadapi oleh madrasah. Proses evaluasi ini melibatkan seluruh guru dan berbagai pihak terkait, dengan merujuk pada lima aspek utama: kedisiplinan, pengembangan diri, proses pembelajaran, sarana dan prasarana, serta pembiayaan.

Ali Agus menekankan pentingnya kegiatan EDM sebagai alat untuk meningkatkan mutu pendidikan di madrasah. "Meski kegiatan ini sudah direncanakan jauh-jauh hari, karena padatnya agenda madrasah, baru hari ini kegiatan EDM dapat dilaksanakan secara penuh," ujarnya.

Beliau juga menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada semua guru yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Saya sangat berterima kasih kepada para guru atas kerja keras dan kerja tim yang luar biasa. Kendala yang dihadapi selama proses ini dapat diatasi dengan baik berkat kerja sama yang solid. Semoga apa yang kita lakukan hari ini bernilai ibadah, dan kita semua mengharapkan tanggapan yang positif dari pengawas EDM,” tutupnya.

Kegiatan EDM ini diharapkan dapat membantu madrasah mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan yang dimiliki, serta menyusun rencana pengembangan yang lebih baik di masa mendatang. Dengan komitmen bersama, MAS Darul Istiqamah terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan demi mencetak generasi penerus yang berprestasi dan berkarakter. (Erna/Asriadi Haris)


Daerah LAINNYA