Pembagian Rapor

Jelang Pembagian Raport, MTs Nurul Abyad Gelar Rapat Kenaikan Kelas dan Pembagian Tugas PTK

MTs Nurul Abyad Gelar Rapat Kenaikan Kelas dan Pembagian Tugas PTK, Kamis (23/6/2022). (Foto: Kontributor Humas Kemenag Sinjai)

Bulupoddo (Humas Sinjai) – Usai pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) secara tatap muka MTs Nurul Abyad Barang menggelar rapat kenaikan kelas dan pembagian tugas pendidik dan Tenaga Kependidikan bertempat di Ruang Perpustakaan MTs.Nurul Abyad Barang. Kamis (23/6/2022).

Rapat yang di pimpin oleh Kepala Madrasah, Suriani serta didampingi oleh Wakamad Kurikulum Sitti Asia serta dihadiri oleh semua guru mata pelajaran dan wali kelas, membahas tentang ketentuan kenaikan kelas dimana peserta didik yang naik kelas merupakan peserta didik yang telah menuntaskan pembelajaran pada tahun ajaran 2021/2022 baik dari segi kemampuan, keterampilan serta sikap dan perilaku.

Dari laporan Wali Kelas dan guru mata pelajaran serta pemaparan terkait kondisi peserta didik, maka diputuskan bersama bahwa seluruh peserta didik dinyatakan naik kelas.

Selain itu, dalam rapat ini juga membahas tentang ketentuan dan syarat Penerima dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Jumlah Kehadiran yang wajib di penuhi oleh Pendidik khususnya pendidik penerima sertifikasi non PNS serta pembagian tugas, baik kepanitiaan ataupun tugas mengajar guru yang disesuaikan dengan implementasi kurikulum merdeka.

Dalam kesempatan ini, Suriani menyampaikan bahwa pembagian tugas ini berdasarkan pada latar belakang serta keterampilan yang dimiliki para Pendidik.

“Jadi tugas yang diamanahkan kepada bapak ibu mulai dari Wakil Kepala, Kepala Laboratorium, Kepala Perpustakaan, Wali Kelas hingga Pembina Ekskul kita lihat dari kemampuan bapak ibu” ujarnya.

Dalam agenda tersebut juga, Suriani melakukan evaluasi pembelajaran dan meminta pemaparan dari masing-masing wali kelas dari Tiga kelas yang ada.

Tak lupa Suriani mengimbau kepada para pendidik dan tenaga kependidikan untuk mempersiapkan serta membekali diri tentang pengetahuan dan pemahaman terkait implementasi kurikulum merdeka.

“Mari bapak ibu, bersama-sama kita belajar dan mencari informasi terkait implementasi kurikulum merdeka. Ada banyak pelatihan secara daring yang bisa kita ikuti, yang jelas semuanya harus memiliki bekal pengetahuan agar kita siap untuk implementasi kurikulum merdeka di madrasah,” imbaunya.

Sementara itu, Wakamad Kurikulum, Sitti Asia menambahkan kriteria kenaikan kelas yang harus dipenuhi Peserta didik adalah harus tuntas dalam  semua Mata Pelajaran,” paparnya.

“Semoga tugas yang kami bagikan ini memberikan manfaat yang banyak, dan juga mudah-mudah yang diberikan amanah tugas selain mengajar, bisa menjalankan amanahnya dengan ikhlas dan sebaik-baiknya demi kebaikan madrasah,” tutupnya. (Agr)


Daerah LAINNYA