Pangkep, (Humas Parepare) – Humas, Data dan Informasi (HDI) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kehumasan di Aula Kantor Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kabupaten Pangkep, Senin, 8 Januari 2024.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di sela-sela pelaksanaan Porseni dan Expo Program Prioritas dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama RI tingkat Provinsi Sulsel.
Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya tersebut menjadi momen untuk mempererat silaturahmi Tim HDI Kanwil dengan seluruh Pengelola Humas Kemenag Kabupaten/Kota se-Sulsel sekaligus untuk mengevaluasi kinerja Humas di tahun 2023.
Mengawali pertemuan, Ketua Tim HDI Kanwil Kemenag Sulsel, H. Mawardy Siradj menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Pimpinan Satker Kemenag Sulsel atas dukungannya terhadap Pengelola dan Pelaksana Humasnya sehingga di sepanjang Tahun 2023 kemarin, website Kemenag Sulsel berhasil membukukan jumlah berita sebanyak 67 ribu lebih. “Ini capaian terbanyak sepanjang sejarah di Sulsel bahkan nasional,”ucapnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan agar para Pengelola Humas memasifkan dan mengglorifikasikan setiap publikasi program dan kegiatan Kemenag di seluruh satker di Indonesia melalui kreativitas pemberitaan dan produksi Konten Media Sosial serta Infografis, khususnya yang terkait Program Prioritas sebagaimana harapan Menteri Agama.
Tahun ini, Menag juga menegaskan bahwa publikasi kegiatan tidak lagi fokus hanya melalui berita saja namun juga melalui konten media sosial, bahkan tahun ini dicanangkan sebagai Tahun Konten Media Sosial. Olehnya itu diharapkan kepada seluruh satker agar membuat, mengaktifkan dan mengintensifkan upload akun medsosnya (FB, IG, Tiktok dan Youtube). Hal dilakukan guna menyasar generasi milenial yang lebih cenderung menyukai konten media sosial dibanding membaca.
Mengingat beratnya tuntutan terkait tugas kehumasan ke depan, maka Ketua Tim HDI Kanwil Sulsel menyampaikan hal-hal yang perlu dilakukan guna mendukung kerja Humas sekaligus dapat semakin meningkatkan kinerja di tahun 2024 ini. Ada 4 penguatan yang akan dilakukan untuk mendukung kerja Humas yang tentunya harus didukung juga oleh pimpinan yakni:
1. Peningkatan kapasitas dan kapabilitas tenaga kehumasan melalui Bimtek atau Pelatihan
2. Pengadaan dan upgrade perangkat kehumasan yang memadai.
3. Anggaran perjalanan dinas kehumasan perlu diperhatikan.
4. Anggaran pembelian dan pengadaan kuota data perlu dianggarkan.
Meski berlangsung cukup singkat, namun pertemuan silaturahmi para Kuli Tinta Kemenag Kab/Kota se-Sulsel tersebut tentunya diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi mereka untuk meningkatkan kinerja demi membangun citra baik Kementerian Agama ke depan.
Selain para Pengelola Humas, Kakan Kemenag Sidrap dan Kabubbag TU Kemenag Parepare serta Kasubbag TU dari beberapa kabupaten juga menyempatkan hadir mengikuti Rakor dan menyampaikan bagaimana pelaksanaan Humas di daerah masing-masing.(Wn)