Hadirkan 3 Pejabat, Raker MAN IC Gowa Siap Wujudkan Madrasah Unggul

Hadirkan 3 Pejabat, Raker MAN IC Gowa Siap Wujudkan Madrasah Unggul

Hadirkan 3 Pejabat, Raker MAN IC Gowa Siap Wujudkan Madrasah Unggul

Parangloe (Humas Gowa). Dalam rangka evaluasi tahun 2022 dan Pelaksanaan program kerja tahun 2023 pada satuan kerja Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Kota Gowa, maka dilakukan rapat evaluasi dan Rapat Kerja.

Rapat Kerja MAN IC Gowa dilaksanakan di Hotel Golden Tulip Kota Makassar yang dilaksanakan pada tanggal 13-15 Juli 2022. Hadir Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan KH. Khaeroni, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Agama Republik Indonesia Muhammad Zain dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa yang diwakili oleh Kasubbag Tata Usaha H. Faried Wajedi.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan, KH. Khaeroni mengatakan, guru yang bermutu akan melahirkan generasi yang bermutu. Menurutnya, madrasah memiliki peran yang penting untuk melahirkan ekspert atau Habibie baru.

Adanya prestasi siswa yang meraih olimpiade tingkat internasional pasti akan mengangkat martabat MAN Insan Cendekia Gowa. "Saya juga menitipkan agar ada siswa yang melanjutkan pendidikan di luar negeri dengan persiapan TOEFL di luar negeri," pesannya.

Direktur GTK Dirjen Pendis Kementerian Agama Republik Indonesia dalam arahnya menyampaikan hasil survei bahwa para guru madrasah telah mengalami banyak peningkatan inovasi. "Lebih baik menyalakan lilin kecil daripada mengutuk kegelapan," ungkap Zain.

Dalam laporannya Plt. Kepala MAN IC Gowa Andri Adi Mustika menuturkan bahwa ditengah keterbatasan yang ada di MAN IC Gowa, tetapi madrasah ini mampu untuk membuktikan banyak prestasi di tingkat nasional.

Raker pun dilanjutkan dengan pembahasan kembali draf rapat kerja yang telah dirumuskan pada pra raker yang dilaksanakan sehari sebelumnya di kampus MAN IC Gowa. Rapat kerja kali ini membawa banyak harapan kepada civitas akademika serta masyarakat untuk kemajuan madrasah.(Azwar/OH)


Daerah LAINNYA