HAB ke-77 Kemenag Tingkat Kota Parepare Bertabur Penghargaan

Kemenag Parepare berikan reward kepada sejumlah ASN dan Non ASN

Parepare, (Humas Parepare) – Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke-77 Tahun 2023 akan menjadi kenangan indah dalam benak sejumlah ASN dan Non ASN lingkup Kementerian Agama Kota Parepare.

Pasalnya, pada momen tersebut Kemenag Parepare menganugerahkan penghargaan kepada mereka yang dianggap memiliki kinerja lebih baik dari pegawai lainnya sehingga layak mendapat penghargaan sebagai motivasi bagi pegawai lainnya untuk bekerja mempersembahkan yang terbaik bagi instansi Kementerian Agama.

Pada HAB ke-77 tahun ini, sebanyak 3 ASN dan 3 Non ASN dianugerahi sebagai Agen Perubahan atau Agent of Change. Keenam pegawai tersebut dianggap sebagai sosok pegawai yang membantu suatu proses perubahan baik dalam Kemenag Kota Parepare selama ini.

Adapun 3 ASN yang mendapatkan penganugerahan Agen Perubahan yakni Sumiati, Muhammad Jawwad dan Nurhasman. Sementara 3 Non ASN adalah Haslinda, Muhammad Taqdir, dan Anugrah Khaeriyah.

Penghargaan lainnya diberikan kepada para kontributor yang telah mempersembahkan karya berupa tulisan-tulisan terkait aktivitas di lingkungan kerja masing-masing ke Bagian Humas untuk dipublikasikan dalam bentuk berita.

Penganugerahan sebagai Kontributor Penulis Berita Terbanyak I diraih oleh Suryadi Mustamin yang merupakan Guru Bahasa Indonesia pada MAN 2 Kota Parepare. Kontributor Penulis Berita Terbanyak II diraih oleh Risna Hariyani, Guru Bahasa Indonesia pada MTs DDI Labukkang Raya dan Kontributor Penulis Berita Terbanyak III diraih oleh Haedil yang merupakan Guru Matematikan sekaligus Wakamad Kesiswaan MA Al Badar Bilalang Parepare.

Penghargaan yang selalu ada pada setiap peringatan HAB yakni Penganugerahan Satyalancana Karya Satya. Pada HAB kali ini, hanya 2 PNS yang mendapat Penganugerahan Satyalancana Karya Satya yakni Kepala MAN 2 Kota Parepare, Hj. Martina dan Pelaksana Penyusun program peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan pada Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kemenag Parepare, Helmi. Keduanya menerima Satyalancana Karya Satya 30 tahun.

Selain pemberian penghargaan, Kemenag Parepare juga memberikan cenderamata kepada puluhan Purnabakti Kemenag Parepare yang telah diundang sebelumnya untuk hadir pada upacara peringatan HAB ke-77. Pemberian cendramata kepada purnabakti tersebut menjadi agenda rutin pada setiap peringatan HAB.

Cenderamata juga diberikan kepada 2 santri Madrasah Diniyah Taklimiyah (MDT) yang berhasil mempersembahkan juara pada Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (Porsadin) V Tingkat Nasional yang digelar di Bandung Jawa Barat.

Adapun kedua santri MDT Kota Parepare yang berhasil meraih juara yakni Juara Harapan I oleh Intan Nuraeni dari MDT Al Hidayah mengikuti lomba lari 200 m dan Juara Harapan III oleh Muh. Tsabitul Azmi Firman dari MDT Ashabul Kahfi yang mengikuti lomba Catur putra.

 

Kepala Kantor Kemenag Parepare, H. Fitriadi saat ditemui menyampaikan apresiasi kepada ASN dan Non ASN yang telah mendapat penghargaan.

"Saya selaku kepala kantor sangat mengapresiasi, baik ASN dan Non ASN Kemenag Parepare dengan memberikan beberapa penghargaan, terkhusus teman-teman ASN dan Non ASN yang memperlihatkan betul-betul melebihi kinerja daripada kinerja yang lainnya berupa agen perubahan atau agent of change, demikian juga dengan kegiatan-kegiatan, baik itu tingkat nasional, provinsi, dan kabupaten/kota, dan juga kepada purnabakti juga tidak luput dari pemberian penghargaan dan reward,”ungkapnya.

Ia berharap, kepada ASN dan Non ASN yang belum sempat mendapatkan penghargaan dapat mencontoh dan tetap semangat dan meningkatkan kinerjanya untuk mendapatkan penghargaan dan reward.(Achy/Wn)


Daerah LAINNYA