Raker DWP

DWP Kemenag Gowa Gelar Rapat Kerja

Raker dilaksanakan di daerah wisata Bendungan Bili-bili

Bili-Bili (Humas Gowa). Dharma Wanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa melaksanakan rapat kerja, Selasa (9/8/2022) bertempat di daerah wisata Bili-bili.

Mengambil tema, "Melalui Rapat Kerja Kita Wujudkan Program Kerja DPW Kemenag Kabupaten Gowa yang Berkualitas, Berkinerja dan Inovatif", Raker dibuka oleh ketua DWP, Ny. Nurkaya Aminuddin.

Ketua DWP saat membuka acara, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran para ibu pengurus yang meluangkan waktu hadir di Raker tersebut.

"Insya Allah kita akan menyusun program apa yang dianggap penting dan tentunya bermanfaat. Mengacu kepada pengurus periode sebelumnya," tutur Ny. Nurkaya.

Dirinya mengharapkan DWP mampu menjadi mitra yang tidak terpisahkan dengan kantor Kementerian Agama dalam mencapai tujuan bersama.

Wakil ketua DWP, Hj. Darmawati Faried mengatakan, Raker ini harusnya dilakukan di awal tahun, tapi kita lakukan di tengah tahun, berhubung ketua DWP baru dilantik.

Dalam Raker ini, seluruh ketua bidang melaporkan program yang akan dilaksanakan kemudian diberikan kesempatan para pengurus lainnya untuk memberi saran atau sanggahan terkait program.(OH)


Daerah LAINNYA