Makassar, (Humas Bone) — Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh dua siswa MIN 8 Bone, Andi Akifa Naila dan Nur Afifah Az-Zahra, yang berhasil meraih juara 1 pada kategori festival dalam kejuaraan Festival Karate Kids Merah Putih. Acara ini diadakan di Ramayana Panakukang Square, Makassar, dan diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan. Selasa, (26/08/24).
Andi Akifa Naila dan Nur Afifah Az-Zahra, yang keduanya duduk di kelas V, berhasil menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam ajang ini. Keduanya mampu mengalahkan para pesaing dengan teknik karate yang terlatih, disiplin, serta semangat juang yang tinggi.
Kepala MIN 8 Bone, Hj. Harnidah, menyampaikan rasa bangga atas pencapaian tersebut. "Prestasi ini adalah bukti nyata bahwa kerja keras dan latihan yang disiplin membuahkan hasil yang luar biasa. Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama madrasah," ujarnya.
Kejuaraan Karate Kids Merah Putih ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan, kedisiplinan, dan sportivitas pada anak-anak sejak dini. Selain itu, ajang ini juga diadakan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke-79, sekaligus membangun karakter generasi muda yang tangguh dan berprestasi di bidang olahraga.
Prestasi Andi Akifa Naila dan Nur Afifah Az-Zahra ini tidak hanya mengharumkan nama madrasah, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi keluarga dan daerah mereka. Semoga kesuksesan ini menjadi langkah awal dalam meraih prestasi lebih tinggi di tingkat yang lebih luas. (A. Anto/Ahdi).