Bimwin Calon Pengantin Angkatan 1 Tingkat Kecamatan Barru

Bimwin Calon Pengantin Angkatan 1 Tingkat Kecamatan Barru Resmi Dibuka

Kasi Bimas Islam Membuka Kegiatan Bimwin Calon Pengantin Angkatan 1 Tingkat Kecamatan Barru di Aula Kantor DPMD Barru

Barru, (Humas Barru) -- Agenda tahunan yang dilaksanakan Seksi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru yakni Bimbingan Perkawinan bagi calon pengantin Angkatan 1 di tingkat Kecamatan Barru telah resmi dibuka oleh Kasi Bimas Islam, H. Maqbul Arib selaku mewakili Kepala Kantor, pada Sabtu (16/7) di Aula Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD).

Kasi Bimas Islam, dalam laporannya menyampaikan bahwa Bimbingan Perkawinan Bagi Calon Pengantin adalah untuk memberikan bekal pengetahuan, pemahaman, serta keterampilan kepada setiap pasangan calon pengantin bagaimana merawat hubungan setelah pernikahan demi terciptanya hubungan yang ASMARA (Assakinah Mawaddah Rahmah)

"kegiatan ini sebagai sarana penambahan bekal pengetahuan kepada calon pengantin. Untuk itu kami berharap kepada seluruh peserta agar serius mengikuti setiap materi yang disampaikan oleh Narasumber dan Fasilitator Bimbingan Perkawinan" harapnya.

Disampaikan pula bahwa 40 pasang catin yang ikut pada Bimwin Angkatan 1 ini. Di mana yang menjadi pemateri pada hari ini yakni Dinas Kesehatan Hj. Muliana, dan pemateri kedua adalah Kadis DPMD H. Jamaluddin.

Adapun yang menjadi pemateri pada hari kedua adalah Ketua STAI DDI Mangkoso Muh.  Agus, dan Kepala Kantor Kementerian Agama H. Jamaruddin sekaligus menutup kegiatan ini.

Turut hadir dalam acara pembukaan, staf Bimas Islam dan Fasilitator Bimwin Kabupaten Barru, Muh. Idris. (AWO)


Daerah LAINNYA