Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai (Kakankemenag Sinjai), H. Jamaris dijadwalkan menjadi Khatib Shalat Idul Adha 1443 Hijriah 2022 Masehi, sedang Imam Shalat Ied akan dipimpin H. Muh Nasrun di Masjid Islamic Center Tanassang, Kecamatan Sinjai Utara, Kab. Sinjai, Minggu (10/7/2022).
“Berdasarkan informasi, InsyaaAllah Kakankemenag Sinjai besok akan melasanakan Shalat Ied bersama Bupati dan Wakil Bupati serta Ketua Tim Penggerak PKK Sinjai serta Forkopimda Sinjai, selain itu juga pelaksanaan Shalat Idul Adha di Masjid Islamic Center turut dihadiri Ibu Ketua DWP Kemenag Sinjai bersama Pejabat Kemenag Sinjai dan ASN dalam lingkup jajaran Kemenag Sinjai, dan masyakat Sinjai.
Kepastian H. Jamaris akan menjadi Khatib di Mesjid Islamic Center berdasarkan keputusan rapat Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Sinjai saat menggelar rapat Persiapan dan Pemantapan Pelaksanaan Hari Raya Idul Adha tahun 1443 H/2022 M bertempat di Aula Kantor Kemenag Sinjai, Senin (4/7/2022) lalu.
Dimana rapat tersebut dipimpin oleh Ketua PHBI Sinjai A. Ilham Abubakar dan dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Sinjai H. Jamaris, perwakilan Forkopimda, Pelaksana Tugas Kabag Kesra Setdakab Abd. Azis Amin, OPD terkait, ormas Islam, para pengurus PHBI Sinjai serta para Kepala Kantor Urusan Agama (KUA).
Dalam rapat tersebut disepakati yang bertindak selaku Khatib Kepala Kantor Kemenag Sinjai H. Jamaris, sementara untuk imam salat akan dipimpin oleh H. Muh. Nasrun, dan bertindak selaku Muballagah H. Sofyan.
Untuk di ketahui , bahwa saat ini Kakankemenag Sinjai bersama Ketua DWP dan Keluarga berada di Bumi Panrita Kitta tentunya untuk melaksanakan Shalat Ied bersama Pemerintah Daerah Kab. Sinjai, dan “Insya Allah H. Jamaris siap melaksanakan amanah tersebut dengan durasi khutbah 20 menit. (Arf/Isna)