As'adiyah Galung Beru

Aril, Siswa MA PP. As’adiyah Galber Jadi Khatib Jumat

Khatib jumat adalah Aril, siswa kelas X Madrasah Aliyah Ponpes As’adiyah Galung Beru.

Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Pada pelaksanaan shalat Jumat (12/8/2022), di Masjid kompleks pesantren, yang bertindak menjadi khatib jumat adalah Aril, siswa kelas X Madrasah Aliyah Ponpes As’adiyah Galung Beru. Ia tampil dengan membawakan tema khutbah jumat, Pentingnya Menghargai Waktu.

Pelaksanaan Shalat Jumat di Pondok Pesantren As’adiyah Galung Beru Bulukumba dengan dihadiri jama’ah siswa putera MTs dan MA, guru, pembina, dan staf.

Selaku khatib, Aril mengingatkan, mengajak, dan menyerukan kepada seluruh jamaah untuk senantiasa meningkatkan dan menguatkan ketakwaan kepada Allah swt. wasiat takwa ini menjadi sebuah peringatan dan ajakan penting untuk menjadikan kehidupan manusia di dunia terarah sesuai dengan ketentuan Allah swt.

Melanjutkan khutbahnya, ia menyampaikan bahwa waktu merupakan hal paling berharga. Sekali berlalu, waktu tidak akan pernah kembali dan terulang. Waktu tidak dapat dibeli. 24 jam dalam sehari, 60 menit dalam satu jam, dan seterusnya tidak dapat berubah, bertambah atau berkurang.

Waktu terus melaju begitu cepat. Tak terasa, kita sudah berada di penghujung tahun 1443 H dan siap untuk memasuki tahun baru 1444 H. Pergantian tahun ini merupakan momentum yang tepat untuk kita menata ulang dalam pemanfaatan kita terhadap waktu. Barangkali, kita telah banyak menyia-nyiakan waktu di tahun-tahun belakangan, kita harus mengubahnya agar lebih bermanfaat.

Diakhir khutbahnya, Aril menyimpulkan, bahwa mulai hari ini kita harus memanfaatkan waktu sebaik-baiknya untuk kegiatan dan aktivitas yang positif dan produktif, yang memberikan manfaat bagi diri sendiri ataupun orang lain. Sebab, Rasulullah saw telah mengingatkan kita semua, bahwa baiknya seseorang itu paling tidak adalah meninggalkan sesuatu yang tidak bermanfaat. (JSI)


 


Daerah LAINNYA