Makassar (Humas Sulsel) – Sejumlah Petinggi di Jajaran PT. Telkomsel Pusat dan Sulsel menemui Kepala Kantor Kementerian Agama Prov. Sulsel yang didampingi Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah, Kabid Urais dan Plt. Kabid Pendidikan Madrasah di Ruang Kerja Kakanwil Jalan Nuri Makassar (Kamis, 4 April 2024).
Menurut Salah Satu manager Program Perusahaan Plat Merah yang bergerak di bidang Tekhnologi Telekomunikasi dan Informasi , Aria Bima bahwa kedatangan mereka adalah untuk membangun kerjasama dengan Kanwil Kemenag Sulsel dan Jajarannya terkait sejumlah program yang dimiliki PT. Telkomsel saat ini diantaranya Transformasi Digital di madrasah dan Paket Kuota khusus buat Jemaah haji dan Petugas Haji.
Aplikasi layanan Digital buat Madrasah yang dimaksud bernama skul.id, yang isinya beragam layanan mulai dari absensi digital, jadwal pelajaran, upload file, media pembelajaran, nilai siswa dan sebagainya dan aplikasi ini juga berbasis android.
“Lebih Lanjut, Aplikasi ini memiliki Empat keuntungan yakni buat siswa, buat orangtua, buat guru dan pengambil kebijakan sebagai alat control. Bila pihak Madrasah tertarik menggunakan Aplikasi Layanan Digital ini, maka kami akan bebaskan biayanya alias Gratis,” Ucap Aria Bima
Selain itu, Pihak PT. Telkomsel juga menawarkan kerjasama terkait layanan kuota data kepada jemaah haji dan petugas selama berada di tanah suci, dimana dalam waktu dekat moment penyelenggaraan Ibadah Haji akan dimulai, dan kami hadir untuk memberikan kemudahan akses komunikasi kepada Jemaah haji dan petugas haji selama di Tanah Suci.
Kakanwil Kemenag Prov. Sulsel H. Muh. Tonang pada prinsipnya sangat merespon ide dan gagasan dari pihak PT. Telkomsel apalagi programnya sangat beririsan dengan Program Transformasi Digital Kementerian Agama, terlebih di bidang Pendidikan dimana Kemenag lagi getol getolnya mendorong Madrasah Digital.
Kakanwil berjanji melalui Bidang Pendidikan Madrasah akan mensupport program Telkomsel ini dengan membantu dalam mengkomunikasikan dan menfasilitasi sosialisasi dengan pihak Madrasah di bawah naungan Kemenag Sulsel yang jumlahnya Ribuan baik Negeri maupun Swasta.
Sedangkan Layanan komunikasi berupa Paket Kuota Khusus bagi Jemaah dan Petugas Haji, Mantan Kakankemenag Kab. Maros ini berharap pihak PT. Telkomsel secepatnya bisa berkomunikasi dengan Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah untuk membahas tekhnisnya, karena layanan komunikasi ini sangat penting dan dibutuhkan oleh Jemaah Haji kita selama berada di Tanah Suci, utamanya dalam memudahkan komunikasi dengan keluarga di Tanah Air,” Pungkas Muh. Tonang. (Wrd)