Ketua tim Kepustakaan Islam, Yunus Muin Ikuti Bintek Pengelolaan Perpustakaan Masjid

Jakarta,.HUMAS KEMENAG - Ketua tim Kepustakaan Islam pada Bidang Urusan Agama Islam Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatam, H. Muhammad Yunus Muin mengikuti Bimtek Pengelolaan Perpustakaan Masjid yang dilaksanakan oleh Direktorat Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Ditjen Bimas Islam Kemenag RI di Jakarta, 4 sampai 6 Oktober 2024.

Pada acara yang dibuka oleh Dirjend Bimas Islam, Prof. Kamaruddin Amin ini, Yunus Muin hadir bersama pengelola perpustakaan Masjid Nurul Ihsan Manisa Kabupaten Sidrap, Jamaluddin Mangka.

Dalam arahannya, Prof. Kamaruddin menekankan pada fungsi masjid sebagai sumber informasi yang berkualitas dan bermutu.

"Untuk itu peran perpustakaan masjid dijadikan sebagai salah satu instrument dan pencerahan untuk menghasilkan hasil yang terbaik," ucapnya.

"Kolaborasi semua pihak yang memiliki rasa ketertarikan yang sama, termasuk peran Pemerintah Daerah melalui Perpusda sangat diharapkan sinerginya dalam pengembangan perpustakan masjid," tutur  Prof. Kamaruddin Amin menambahkan.

Menutup arahannya, Kamaruddin Amin mengatakan bahwa literasi adalah syarat yang paling penting dalam memajukan suatu bangsa, dimana masjid merupakan tempat perjumpaan umat paling instens sebagai potensi sangat besar dalam pengembangan literasi tersebut.

Adapun narasumber dari kegiatan tersebut, disamping internal Kementerian Agama juga melibatkan dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. 

Terpisah, Yunus Muin berharap, dengan mengikuti kegiatan Bimtek ini, ilmu yang didapatkan dapat ditularkan dan diaplikasikan di Sulsel.

"Insyaallah dari Bimtek ini ilmunya berkah dan bermanfaat, dan bisa diaplikasikan di Sulsel," harapnya.

Selain itu, ia berharap masjid-masjid di Sulsel segera melengkapi diri dengan perpustakaan karena dapat menjadi salah satu sumber literasi dalam pengembangan pengetahuan dan keilmuan umat.

"Masjid.- masjid kita di Sulsel masih sedikit yang memiliki perpustakaan, padahal ini penting untuk literasi dalam pengembangan pengetahuan dan keilmuaan umat," tandasnya. (AB)

 


Wilayah LAINNYA