Makasssar, (Humas Makassar) - Jelang wisuda santri Taman Pendidikan Alquran (TPQ) sekota Makassar yang diadakan oleh penyuluh agama Kementerian Agama kota Makassar. Seluruh penyuluh kecamatan malaksanakan ujian munaasyah di setiap kecamatan binaannya.
Munaqasyah santri TPQ kecamatan MAkassar kali ini dilaksanakan di Masjid Kecamatan Makassar. H. Abdul Waris Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Makassar dalam kunjungannya mengungkapkan bahwa Munaqasyah ini sangat bagus dan sebaiknya disupport (21/04/2018). "Buat anak-anakku yang sementara ujian. Jangan sampai dengan selesai wisuda selesai mi juga mengajinya. Teruslah mengaji dan mengaji sehingga nanti besar tidak menyesal." ungkap H. Waris saat memberikan sambutan di depan para pembina TPQ dan santri.
Selama ujian H. Waris memantau pelaksanaan ujian yang dilaksanakan oleh penyuluh PNS dan NonPNs yang ditempatkan di kecamatan Makassar. Ujian yang diberikan kepada santri memiliki banyak variasi ujian mulai dari ujian tertulis, ujian membaca (mengaji), ujian oral (menghafal surah-surah pendek dan doa sehari-hari), ujian praktek (praktek pelaksanaan shalat dan berwudhu).
H. Waris mengharapkan kegiatan dapat dilaksanakan setiap tahunnnya sebagai kegiatan rutin dan mengharapkan keppada setiap TPQ yang ada di kecamatan Makassar dapat terlibat langsung disetiap wisuda santri yang diadakan oleh Kementerian Agama Kota Makassar. (Syh/Riz/Arf/MF).