Usai Pisah Tamat, MTsN 2 Bone Lanjutkan Agenda PAT Berbasis E-Learning

Sehari setelah pelaksanaan acara Pisah Tamat Siswa-siswi Kelas IX MTsN 2 Bone, agenda dilanjutkan dengan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Hari ke-4 di Kampus 1 dan 2, Kelurahan Pompanua, Kecamatan Ajangale, Rabu (8/6/2022).

Ajangale, (Humas Bone) - Sehari setelah pelaksanaan acara Pisah Tamat Siswa-siswi Kelas IX MTsN 2 Bone, agenda dilanjutkan dengan Penilaian Akhir Tahun (PAT) berbasis E-Learning Madrasah Hari ke-4 di Kampus 1 dan 2, Kelurahan Pompanua, Kecamatan Ajangale, Rabu (8/6/2022).

Meski lelah mendera seusai menjalankan tugas di berbagai divisi ditambah aktivitas beberes dan kerja bakti, tak menyurutkan semangat para guru pembina mengemban tugas sebagai pengawas ruang ujian.

"Setelah bergulat dengan kesibukan di pisah tamat, panas dan hujan-hujanan ditambah kerja bakti membersihkan, kita kembali ke agenda PAT. Alhamdulillah kegiatan pisah tamat sukses digelar," ungkap Kepala Tata Usaha Ummu Saad yang ditemui di Kampus 1.

Kepala Madrasah Muhammad Adam juga mengungkapkan apresiasi atas sinergi dan kerja keras para guru pembina menyukseskan kegiatan Pisah tamat dan PAT. (Nurul/Ahdi)


Daerah LAINNYA