Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Menulis merupakan bagian dari keseharian peserta didik MA PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba, beberapa diantaranya telah menerbitkan buku nasional. Kemudian ikut berpartisipasi dalam banyak lomba menulis lainnya.
Baru-baru ini, peserta didik MA PP Nurul Falah kembali mengikuti lomba menulis quote. Lomba ini diselenggarakan oleh fakultas keguruan dan ilmu pendidikan Unipdu Jombang, yang juga mengangkat tema pendidikan, dengan subtema "Kenapa Pendidikan itu Penting?". Lomba ini diadakan bulan Juli, dengan batas pengumpulan hingga 12 Juli, serta pengumuman pada 20 Juli mendatang.
Marwah Ramadani, salah satu siswa yang ikut berpartisipasi, menunjukkan antusiasnya dalam mengikuti lomba tersebut. Ia juga berharap quote tersebut tak hanya menjadi bagian dari lomba, melainkan dapat dibaca banyak orang sehingga menjadi motivasi.
"Lomba menulis quote ini sangat bagus, persyaratannya juga mudah. Saya harap, quote yang saya tuliskan bisa memotivasi teman-teman dan orang-orang di luar sana dalam menempuh pendidikan," ucapnya saat diwawancarai, Senin, (18/7/2022)
Marwah juga menambahkan harapannya yang kedua. Bahwa tentunya dalam sebuah lomba, pasti harapan terbesar adalah mendapatkan hasil. Sehingga Marwah ingin mendapatkan juara dalam lomba menulis quote kali ini.
"Ya, tentunya saya berharap untuk menang juga. Semoga bisa mendapatkan hasilnya dengan meraih juara, dan mungkin secara otomatis jika saya menang, quote yang saya posting juga mendapat perhatian lebih banyak lagi," tambahnya.
Selanjutnya Marwah masih menunggu pengumuman hasil lomba, yang akan diumumkan pada akun Instagram @fkip.unipdu. (mr/yh)