Humas Barru - Upacara Hari Kesadaran Nasional, Rabu 17/7/2024 di Halaman gedung PLHUT Kantor Kemenag Barru. Kakan Kemenag Barru berikan apresiasi kepada Kepala KUA Tanete Rilau H. Husni Makki selaku pemimpin upacara dimana tugas tersebut merupakan tugas terakhir beliau sebelum memasuki masa pensiun.
“Terimakasih Pak KUA atas pengabdiannya, saya anggap beliau adalah guru saya dan semoga kita semua juga bisa sampai seperti beliau”, tutur H. Jamaruddin di awal sambutannya.
Selanjutnya Kakan Kemenag memberikan himbauan kepada para guru dan kepala madrasah bahwa guru itu memiliki empat kategori yakni pertama medium teacher dimana guru harus banyak berbicara kepada siswanya, kedua good teacher dimana guru harus mampu menjelaskan apa kepada muridnya, ketiga excellent teacher yakni guru harus mampu mendemonstrasikan apa yang diajarkan kepada siswanya, dan yang keempat Big teacher yaitu guru harus punya inspirasi dan mampu memberikan inspirasi.
Di Akhir amanahnya Kakan Kemenag menanggapi mengenai adanya travel ibadah haji dan umrah yang bermasalah. H. Jamaruddin menghimbau kepada seluruh peserta upacara untuk menyampaikan kepada masyarakat agar jangan terpancing jika ada travel yang menawarkan harga murah dan cepat bisa berangkat menunaikan ibadah haji.
“Ingat lima pasti, pasti pesawatnya, pasti visanya, pasti layanannya, pasti hotelnya, dan pasti jadwalnya”, ucap H. Jamaruddin.
Upacara diakhiri dengan lagu Mars Kementerian Agama yang dibawakan dengan penuh semangat oleh grup paduan suara KUA Tanete Rilau.(Sita)