Tumbuhkan Tanggung Jawab, Staf MTsN 3 Sinjai Antusias Hadiri Undangan Rapat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Tengah (Humas Sinjai) - Sebanyak 13 (Tiga Belas) staf MTsN 3 Sinjai Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun Pegawai Tidak Tetap (PTT) sangat antusias mengikuti rapat intern dengan agenda rapat Klarifikasi Ujian Kompetensi sebagai tindak lanjut dari hasil Klarifikasi yang telah diikuti oleh Kaur TU MTsN 3 Sinjai, Bertempat di Ruang guru Mtsn 3 Sinjai. Senin ( 7/2/2022).

Acara ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari hasil review Tim Pemeriksa/ Penguji Pegawai Tidak Tetap (PTT) pada Madrasah dengan para Kaur TU MAN dan MTsN serta Kepala MIN tingkat Kab. Sinjai yang baru- baru ini dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Kab. Sinjai .

Kegiatan ini dilaksanakan secara terbatas dikhususkan kepada Staf MTsN 3 Sinjai yang dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah (Muh. Jamil) yang didampingi Kaur TU MTsN 3 Sinjai Raslinah 

Dalam rapat Raslinah menyampaikan kepada para staf untuk lebih meningkatkan kedisiplinan baik disiplin dalam kehadiran, pakaian dan disiplin dalam bekerja dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan tugas masing- masing. Salah satu bukti kedisiplinan dapat dibuktikan dengan chek clok masuk yang batasnya sampai jam 08.00 pagi.

Kepala Mtsn 3 Sinjai Muh. Jamil juga menyampaikan harapan agar kedepannya memiliki kinerja yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. (Edha/Arf)


Daerah LAINNYA