Tim Masak Ria MIN 7 Bone Beraksi Penuh  Percaya Diri

Tim Masak Ria MIN 7 Bone didampingi oleh Syamsidar bina damping

Macanang, (Humas Bone) - Dalam kegiatan lomba kreativitas yang diadakan oleh MTsN 1 Bone, peserta didik MIN 7 Bone tampil dengan penuh energik dan percaya diri. Diantara lomba yang diikuti oleh MIN 7 Bone adalah lomba masak ria. Minggu (23/10/2022)

Lomba masak ria yang dilaksanakan di ruang kelas merupakan ajang lomba untuk melatih kreativitas peserta didik dalam memasak dan menata makanan sesuai kriteria yang diperlombakan. Para peserta terdiri dari 2 orang yakni satu putra dan satu putri. Masing-masing bekerja sama dan berkreasi sendiri serta memasak tanpa didampingi oleh guru. 

Peserta lomba masak ria dari MIN 7 Bone dikuti oleh Adelia dan Ahmad Al-Ifran yang didampingi oleh bina damping Syamsidar yang dengan kompak beraksi di dapur yang telah didesain oleh para guru MIN 7 Bone. Saat tim juri mendatangi stand MIN 7 Bone, dengan penuh percaya diri Adelia dibantu oleh Ahmad Al-Ifran memaparkan menu masakan yang disajikan. 

Selaku bina damping, Syamsidar menuturkan bahwa beberapa hari sebelum diadakan lomba para peserta memang telah dibekali ilmu dalam penataan makanan dan minumannya serta mereka juga diajarkan cara memasak menu makanan yang akan disajikan. Mereka tampak sangat antusias dan fokus memperhatikan setiap detail penjelasan yang diberikan. Apapun hasil pengumuman lomba masak ini, para peserta patut diacungkan jempol atas kerja kerasnya selama ini baik selama latihan sampai pada pelaksanaan lomba yang menampilkan dan memberikan hasil yang maksimal. (Fitri/Hasna/Ahdi)


Daerah LAINNYA