Watampone, (Humas Bone) - MIN 8 Bone terus meneguhkan komitmennya dalam membentuk karakter dan kedisiplinan peserta didik dengan menerapkan pembiasaan yang menarik. Pada upacara bendera rutin Senin, Kamad Hj. Harnidah menyampaikan amanat penting tentang kedisiplinan waktu kepada peserta didik. Senin (19/02/2024).
Menindak lanjuti hal tesebut salah satu pembiasaan yang akan diterapkan adalah jabat tangan kepada guru sebagai bentuk sikap yang mencerminkan attitude yang baik. Peserta didik di MIN 8 Bone telah menjadikan jabat tangan sebagai ritual penting dalam menunjukkan penghargaan dan rasa hormat terhadap guru mereka.
Kamad Hj. Harnidah menyoroti bahwa pembiasaan ini bukan hanya sekadar tindakan formalitas, tetapi juga merupakan upaya untuk membangun adab dan sopan santun di lingkungan sekolah. Tindakan ini tidak hanya menguatkan hubungan antara guru dan siswa, tetapi juga menciptakan lingkungan belajar yang lebih harmonis.
Dengan penerapan pembiasaan jabat tangan secara konsisten, MIN 8 Bone tidak hanya mengajarkan nilai-nilai kedisiplinan dan tata krama kepada siswa, tetapi juga membantu mereka membangun keterampilan sosial yang penting untuk kehidupan di masyarakat. Upaya ini sejalan dengan visi sekolah untuk membentuk generasi muda yang berkarakter, tangguh, dan siap menghadapi berbagai tantangan di masa depan. (A. Anto/Ahdi).