Parepare, (Humas Parepare) - Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2022, merupakan evaluasi akhir pembelajaran dan peningkatan mutu pendidikan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Penyelenggaraan ANBK 2022 akan berlangsung dalam beberapa tahapan mulai dari simulasi, gladi bersih, hingga aplikasi ANBK. Aplikasi ANBK akan dilaksanakan pada hari Senin-Kamis (19-22 September 2022) yang akan datang.
Persiapan tengah dilakukan oleh seluruh satuan pendidikan saat ini, salah satunya dengan menggelar gladi bersih, seperti halnya yang dilakukan oleh Madrasah Tsanawiyah (MTs) DDI Labukkang pada Senin, 12 September 2022.
Gladi bersih ANBK di MTs DDI Labukkang dilaksanakan di salah satu ruang kelas. Sebanyak 25 siswa kelas VIII mengikuti gladi bersih yang dibagi dalam dua sesi. Sesi pertama diikuti 13 orang, dan sesi kedua sebanyak 12 orang.
Kepala MTs DDI Labukkang, Nurdin Samad dalam sambutannya saat apel tidak henti-hentinya memotivasi para siswa untuk mempersiapkan diri dengan baik agar dapat mengikuti ANBK dengan lancar.
“Anak-anak ikutilah gladi ini dengan kesungguhan hati supaya ada pengalaman kalian mengerjakan soal-soal ANBK, sehingga nanti pada pelaksanaan ANBK kalian tidak canggung dengan soal-soal yang ada,”ujarnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan agar para siswa belajar dengan tekun sebagai generasi bangsa pemegang estafet kepemimpinan.
Para siswa terlihat antusias mengikuti gladi didampingi oleh guru pendamping dan sesekali bertanya jika ada yang kurang dipahami. Para guru pun terlihat dengan tekun mendampingi dan mengarahkan para siswa selama mengikuti gladi.(Risna/Wn)