Prestasi MTsN Gowa

Siswa MTsN Gowa Kembali Raih Medali Di Event Nasional ONMIPASA

Flyer ucapan selamat dari pihak madrasah pada 2 peraih medali

Bontomarannu (Humas Gowa) - Di era serba digital setiap orang harus dapat memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk belajar dan meraih prestasi. Tidak terkecuali siswa siswi MTsN Gowa, yang memanfaatkan gadget untuk belajar dan mengikuti berbagai olimpiade secara online.

Hasil rilis pembina lomba, Nurmaini, Senin, (27/3/2023), 2 peserta didik MTsN Gowa berhasil meraih 5 medali di event Olimpiade Nasional Matematika, Ilmu Pengetahuan dan Bahasa (ONMIPASA). Keduanya mengikuti olimpiade secara online.

Mata pelajaran yang dilombakan di tingkat SMP/MTs adalah, IPA, IPS, Pendidikan Agama Islam, PKn, Bahasa Indonesia, dan Matematika.

Siswa MTsN Gowa yang meraih medali di event ini adalah Isnaini Naura Afifah, kelas VIII - 4. Medali yang diraihnya terdiri dari medali emas untuk mata lomba PKN dan medali perak untuk mata lomba Matematika.

Sementara itu Muh. Adzkah Saadilah, kelas VII-2 meraih medali 3 medali terdiri dari medali perunggu mapel matematika, medali perunggu mapel PKN, dan medali perunggu mapel IPS.

Kepala MTsN Gowa, Mansur Patiroi  mengatakan sangat bangga dengan prestasi yang diraih kedua siswa tersebut dan selalu mendukung kegiatan siswa seperti ini, walaupun ujian diadakan secara online tidak menutup kesempatan bagi siswa untuk meraih prestasi.

“Diharapkan semua siswa bisa memanfaatkan teknologi dengan sebaik-baiknya, salah satunya mengikuti olimpiade online untuk meningkatkan pengetahuan," pungkas Mansur.(SN/OH)


Daerah LAINNYA