Rappang (Humas Sidrap) - Kardus yang biasanya dianggap sepeleh dan bahkan dianggap sampah oleh masyarakat dapat dijadikan sebagai sebuah karya yang memiliki nilai jual. Berbeda dengan siswa MA YMPI Rappang, dapat mengubah dan menyulap kardus bekas menjadi karya seni rupa 3 dimensi melalui mata pelajaran seni budaya.Siswa sangat antusias melaksanakan Kegiatan pembuatan karya seni rupa tersebut yang dilakukan diruang kelas.Senin,(3/10/22)
Nurdiayana selaku guru pengampuh mata pelajaran mengatakan siswa diupayakan membuat sebuah karya seni rupa 3 dimensi berupa rumah atau bangunan mini yang memiliki nilai jual, "Siswa dapat mengatahui dan memanfaatkan benda sekitar yang dulunya dianggap sampah ternyata benda tersebut memiliki nilai yang dapat diubah dalam bentuk apapun," Jelasnya
Kamad MA YMPI Rappang, Hj. Kasmirah mengatakan barang-barang bekas yang dijadikan karya seni ini adalah bentuk pemanfaatan, penghematan, dan gerakan untuk menjaga lingkungan, "Banyak orang yang sering membuang barang-barang bekas ke tempat sampah, padahal sebagian masih dapat dimanfaatkan. Barang-barang ini sebenarnya layak untuk dimanfaatkan dan dijadikan bahan pelajaran bagi siswa serta menjaga lingkungan," ungkapnya(Zul/Kontributor MA YMPI Rappang)