Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Madrasah Aliyah PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba kembali meraih prestasi nasional dalam bidang literasi. Kali ini, salah satu peserta didiknya, Muhammad Khairil Aryan, berhasil meriah Juara 2 dalam Quote Competition yang diselenggarakan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum (UNIPDU).
Kepastian pemenang didapatkan melalui Instagram @fkip.unipdu yang diumumkan pada hari Rabu (20/7). Lomba ini sendiri bertema pendidikan dengan memaparkan arti pendidikan melalui quote yang menginspirasi.
Pada keterangan penyelenggara, tujuan kompetisi ini untuk mewujudkan nilai-nilai pendidikan yang harus tetap dikedepankan dalam menghadapi setiap perubahan zaman. Semua quote yang telah diunggah ke media sosial, diharapakan mampu memotivasi seluruh pegiat pendidikan untuk terus konsisten dalam memberikan inovasi di bidang pendidikan.
Menanggapi prestasi yang diraih, Muhammad Khairil Aryan, siswa kelas 10 IPA MA PP. Nurul Falah ini mengungkapkan kegembiraannya. Baginya, ini merupakan kado pembuka untuknya memasuki jenjang pendidikan menengah atas.
“Saya sangat bersyukur dengan prestasi ini. Ini ibarat ucapan selamat datang karena saya baru saja memasuki jenjang sekolah menengah atas,” ungkap Aryan sesaat setelah menerima hasil pengumuman Lomba Quote, Rabu (20/7).
Selain itu, Aryan juga mengaku termotivasi untuk lebih giat lagi mengembangkan potensinya. Ia mengatakan bahwa awal yang baik ini adalah momentum untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi dengan semangat.
“Ini adalah motivasi tersendiri memasuki jenjang pendidikan SMA ini. Semoga saya bisa menjadikan momentum ini sebagai semangat kuat untuk belajar,” harapnya. (yh)