Tanete (Humas Sidrap) - Sebagian besar umat Islam Maulid Nabi diperingati dengan berbagai cara, salah satunya pembacaan barzanji yang sudah menjadi bagian dari kearifan yang perlu ditingkatkan kualitasnya.
Seperti halnya yang dilakukan para Siswa Madrasah Aliyah Mahad Darud Da'wah Wal Irsyad (MA Mahad DDI) Pangkajene Sidrap bersama guru pembimbing, Muh Ridwan menghadiri undangan untuk membacakan zirah barzanji di acara Maulid Nabi Muhammad SAW
Dalam kegiatan tersebut, para siswa yang tergabung grup Barzanji MA melantunkan zirah Barzanji dan terjemahannya dengan fasih sehingga menambah suasana syahdu dan penuh hikmat
" Alhamdulillah, Siswa kami sudah fasih dalam membaca Kitab Maulid barzanji," ungkap Ridwan saat mendampingi siswanya di peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu (16/10/2022) di Masjid Nur Muhammad Tanete.
Dikatakannya, pembacaan Maulid Barzanji di acara Maulidur Rasul tidak hanya untuk sekedar mengetahui perjalanan Nabi dari sisi sejarah saja. Tapi, agar kita mau melakukan tindakan aplikatif yang menggambarkan hakikat seorang muslim yang paripurna dengan meneladani Rasulullah SAW.
" Kami berharap dengan segala potensinya, pembacaan barzanji ikut membentuk tradisi dan mengembangkan kebudayaan sehubungan dengan cara umat Islam diberbagai daerah menghormati sosok dan perjuangan Nabi Muhammad SAW," jelas Iwan
Sebelumnya, membaca Kitab yang ditulis oleh Syaikh Ja’far bin Husin bin Abdul Karim bin Muhammad Al-Brzanji ini diajarkan kepada para siswa Madrasah Aliyah sekali dalam sepekan melalui pembimbingan kegiatan Ekstrakurikuler keagamaan.
"Ini menjadi bagian dari program kami, siswa yang sudah fasih bacaan Qurannya, kita bimbing membaca barzanji melalui kegiatan ekskul keagamaan," tuturnya.
Untuk diketahui MA Mahad DDI Pangkajene aktif dalam melakukan Pembinaan Karakter Religius Siswa Melalui Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan. terbukti para siswa yang tergabung dalam ekskul ini sering diundang membaca barzanji disetiap kegiatan keagamaan .(ir)