Satker MAN 2 Kota Parepare Capai Nilai Tertinggi Kinerja Pelaksanaan Anggaran

Satker MAN 2 Kota Parepare Capai Nilai Tertinggi Kinerja Pelaksanaan Anggaran

Parepare, (Humas Parepare) - Berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi kinerja pelaksanaan anggaran dalam lingkup Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tipe A1 Parepare periode semester 1 tahun 2024, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare ditetapkan sebagai Satuan Kerja (Satker) dengan capaian nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) tertinggi.

Dengan demikian, bertempat di Aula KPPN Tipe A1 Parepare, Hj. Martina selaku Kepala Madrasah sekaligus Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) berhak mendapatkan piagam penghargaan.

Sehabis seremonial penyerahan penghargaan yang berlangsung Kamis, 25 Juli 2024 itu, Hj. Martina berujar bahwa capaian nilai tertinggi ini merupakan kolaborasi dan kinerja optimal dengan Nurhasman selaku Bendahara MAN 2 Kota Parepare.

Setelah itu, ditemui oleh tim redaksi di ruang kerjanya, Nurhasman selaku Bendahara MAN 2 Kota Parepare berucap syukur alhamdulillah atas capaian nilai IKPA tertinggi ini.

"Capaian nilai IKPA tertinggi yang menyentuh angka 100 tersebut didapatkan Satker MAN 2 Kota Parepare untuk kategori pagu Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) kecil. Capaian nilai tertinggi ini amat patut disyukuri dan menjadi kesan kebahagiaan tersendiri bagi saya. Betapa tidak, penghargaan atas capaian tersebut bertepatan dengan hari ulang tahun saya. Yang pasti, capaian ini sekaligus menjadi kado ulang tahun saya," ucap pria yang lahir pada 24 Juli 41 tahun silam. (Adi)


Daerah LAINNYA