Parigi (Humas Gowa). Agenda pariwisata Pemkab Gowa kini kembali mengguncang Indonesia dan dunia internasional dengan tajuk "Beautiful Malino". Beautiful Malino 2024 diselenggarakan dengan mengusung tema "Harmony of Malino" di Malino Kota Bunga, Tinggimoncong, Gowa, Sulawesi Selatan mulai 12-14 Juli 2024 nanti.
Tema yang diusung sebagai upaya untuk mengingatkan kembali betapa pentingnya harmonisasi dan keseimbangan antara alam dengan kehidupan manusia.
Semua instansi terlibat di dalamnya tanpa terkecuali Kementerian Agama. Pemda dan Kementerian Agama tak terpisahkan dalam berbagai kegiatan sebagai lintas sektor yang sangat mendukung terutama dalam hal pengembangan wisata.
Hal itu terlihat di KUA Kecamatan Tinggimoncong, saat Kasubbag TU Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Faried Wajedi memimpin rapat pemantapan persiapan "Beautiful Malino" bersama Kepala KUA Kecamatan Parigi, Tinggimoncong dan Tombolopao, Rabu (10/7/2024).
Dalam arahannya, Faried meminta kepala KUA, Penyuluh, Penghulu dan staf yang ada di KUA untuk proaktif mendukung kegiatan tersebut. "Kita tidak mau setengah-setengah dan asal ikut," ujar Faried.
Ditambahkannya, dalam pawai Karnaval nanti Kementerian Agama bisa menampilkan sesuatu yang unik dengan melibatkan unsur Madrasah dan KUA, seperti memakai pakaian baju pengantin yang dihias dengan ornamen bunga, mengenakan kostum semua agama sebagai simbol Moderasi Beragama. "Juga memakai pakaian ihram sebagai tanda dimulainya ibadah haji dan banyak lagi yang lainnya," urai mantan Kepala KUA Biringbulu itu.
Kepala KUA Parigi, Solihin sangat mengapresiasi event tahunan itu dan berharap kedepannya acara serupa semakin diminati oleh banyak pengunjung karena manfaatnya dirasakan oleh khalayak yang hadir.(Sol/OH)