Giat PBM KKLP STAI Al-Gazali Bulukumba

Realisasikan Proker, KKLP PGMI STAI Al-Gazali Bulukumba Giatkan PBM

Inri Ayu Lestari salah seorang dari mahasiswa mengaku sejak Senin, (09/01/2023) kemarin bersama seluruh rekannya telah melaksanakan proses PBM

Bacari (Humas Bulukumba) – Pasca menjalani program Kuliah Kerja Lapang Profesi (KKLP) di MIN 1 Bulukumba, Kelompok mahasiswa Prodi PGMI STAI Al-Gazali Bulukumba serentak menjalankan program kerja (Proker) yakni melaksanakan proses belajar mengajar dikelas sesuai kelas yang menjadi tanggung jawabnya. Selasa (10/01/2023).

Inri Ayu Lestari salah seorang dari mahasiswa mengaku sejak Senin, (09/01/2023) kemarin bersama seluruh rekannya telah melaksanakan proses PBM di kelasnya masing masing, berikut mereka telah mempersiapkan dokumen bahan ajar yang sudah validasi oleh masing masing guru pamong.

“Sejak hari Senin kemarin kami bersama rekan rekan mahasiswa sudah memulai menjalankan proker utama kami yakni mengajar dikelas, selain itu dokumen bahan ajar juga telah kami siapkan dan telah divalidasi oleh guru pamong”. Ujar Inri

Dari pantauan humas, seluruh mahasiswa KKLP serentak melaksanakan PBM dikelas masing masing, sementara para guru kelas selaku guru pamong memberikan pendampingan dan bimbingan kepada para mahasiswa, berikut memberikan gambaran materi pembelajaran untuk semester genap.

Pada kesempatan terpisah, saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Kepala MIN 1 Bulukumba, Nelvy sangat mengapresiasi para guru pamong dan mahasiswa KKLP yang menjalin koordinasi dan menciptakan kolaborasi apik dalam proses belajar mengajar.

“Sangat inspiratif dan kolaboratif, apa yang telah bapak ibu selaku guru pamong lakukan hari ini tentunya sangat membantu adik adik mahasiswa KKLP dalam menjalankan programnya. Inilah salah satu bentuk dukungan dan pembimbingan kita terhadap adik adik mahasiswa, semoga setelah kembali ke kampus, dapat membawa ilmu yang mereka peroleh selama ber KKLP di madrasah”. Pungkasnya. (Ady)


Daerah LAINNYA