Mallari, (Humas Bone) - Tim Kesehatan Puskesmas Awaru Kecamatan Awangpone melakukan kunjungan di MIN 2 Bone dalam rangka pelaksanaan pemeriksaan secara berkala kepada Peserta Didik Kelas 2 sampai dengan Kelas 6 pada Sabtu, (19/11/2022) Pagi.
Seperti halnya dengan kegiatan penjaringan kesehatan pada bulan September lalu, kegiatan tersebut disasarkan kepada Kelas 1, berbeda dengan kali ini yang disasarkan untuk kelas 2 sampai 6 dengan beberapa rangkaian kegiatan yang sama pula.
Pada kesempatan ini, Tim Kesehatan melakukan pemeriksaan gigi, mata, telinga, pengukuran tinggi badan, serta menimbang berat badan Peserta Didik.
Dian Indriani selaku pembina UKS MIN 2 Bone turut andil dalam mendampingi tim kesehatan pada kegiatan tersebut hingga selesai dan mengucapkan terima kasih kepada Tim Puskesmas Awaru yang hingga saat ini selalu menjalin kerjasama yang baik.
Senada yang disampaikan oleh A. Salam Yusuf selaku Kepala MIN 2 Bone mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak Puskesmas Awaru karena telah melaksanakan pemeriksaan secara berkala kepada Peserta Didik kami untuk terus mengontrol kesehatan mereka. Tuturnya. (Riska Kontributor MIN 2 Bone/ Ahdi)