PTK MIN 1 Bone Langsungkan Pertemuan Bahas Persiapan PAT

Pendidik MIN 1 Bone mengikuti rapat yang membahas rencana pelaksnaan PAT

Maroanging, (Humas Bone) – Mendekati akhir tahun pelajaran 2021/2022, Madrasah Ibtidaiyah Negeri melangsungkan pertemuan diruang guru madrasah, Sabtu (21/5/2022) siang. Pertemuan membahas agenda salah satu agenda penting yaitu, persiapan pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) bagi seluruh peserta didik kelas 1-5.

Pertemuan diikuti oleh seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), dan dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah, Muhammad Yusuf. Dalam sambutan pembukannya Kepala Madrasah menyampaikan bahwa pertemuan tersebut merupakan tindak lanjut dari pertemuan KKKM yang telah ia ikuti sebelumnya.

Pertemuan tersebut membahas berbagai hal yang berkaitan dengan PAT, seperti pembentukan Panitia Pelaksana, Perakitan soal dan kisi-kisinya serta jenis dan umlah soal yang dibuat, serta beberapa hal lain yang dianggap penting untuk dibucarakan pada kesempatan itu. Untuk Struktur Kepanitiian disepakati Armin Wahsan sebagai Ketua Panitia dan Bulan sebagai Sekretaris Panitia.

Khusus untuk penyusunan soal, Yusuf menyampaikan bahwa sesuai hasil pertemuan KKKM disepakati bahwa untuk soal yang akan dibuat dibentuk dalam 3 model soal yaitu pilihan ganda, isian, dan uraian serta pada beberapa tingkatan kelas dibedakan model dan jumlah soalnya.

Diakhir pertemuan seperti biasa Yusuf terus mengingatkan kepada seluruh elemen madrasah untuk selalu bekerja sama, “saya harap semua teman-teman untuk senantiasa menjaga kebersamaan kita seperti yang telah terbangun selama ini, mudah-mudahan dengan kebersamaan itu kita senantiasa mendapat berkah dari Allah SWT,” Pungkas ayah dua orang anak ini. (AhYan/Ahdi)


Daerah LAINNYA