Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Kegiatan awal tahun dimulai dengan kegiatan Masa Ta’aruf Siswa (Matsama) yang akan diselenggarakan pada hari Kamis hingga Sabtu (14-16 Juli 2022) yang diakhiri dengan demo ekstrakurikuler pada hari penutupan. Rabu, 13/07/2022.
Menurut Ustadz Jusman selaku Pembina Pengarah Teknis Matsama, tujuan ini agar peserta didik lebih mencintai sekolah yang menjadi tempat mereka akan menimba ilmu selama 3 tahun kedepan.
”Olehnya itu, demi suksesnya kegiatan Matsama, maka berbagai persiapan perlu dilakukan dan harus sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan,” ujarnya.
Adapun materi yang disampaikan pada kegiatan Matsama ini, seperti tentang Selayang Pandang Ponpes As’adiyah Galung Beru, Pengenalan Program, Visi-Misi Madrasah, Wawasan Kebangsaan, Moderasi Beragama, Penguatan Aqidah Ahlussunnah Wal-jamaah, dan materi lainnya.
Salah satu peserta didik baru mengucapkan syukur dapat diterima di MA PP. As’adiyah Galung Beru TP. 2022/2023, dimana kegiatan yang menarik sehingga tidak bosan untuk mengikuti seluruh kegiatan pengenalan madrasah.
"Saya lebih tertarik dengan ekskul English Club dan Seni Marawis," jelas Muh. Rezki.
Hal yang sama dengan Nurul Azizah, merasa senang ikut Matsama karena kakak kelasnya ramah dan ekskul juga banyak.
"Saya lebih tertarik dengan ekskul literasi, dan saya berharap bisa mengukir prestasi nantinya," harapnya.
Sedangkan Pembina Pengarah Teknis Matsama berharap kegiatan ini akan tercipta kondusif dan nyaman untuk menimba ilmu dan meraih cita - citanya. (JSI)