Bua (Humas Luwu), Sebanyak 16 tim dengan total 51 peserta didik MTs Nurul Jadid, meramaikan kegiatan Kontes Robot yang digelar oleh Pondok Pesantren Nurul Jadid Bua bekerja sama dengan ROBERO, Rabu, (12/6/2024), bertempat di Pondok Pesantren Nurul Jadid Bua.
Kontes robot ini mempertandingkan proyek robot transporter hasil rakitan peserta didik yang telah mengikuti ekstrakurikuler robotik pada MTs Nurul Jadid selama 1 semester terakhir, dan memperebutkan total ratusan ribu uang tunai sebagai hadiah utamanya.
Kepala Madrasah MTs Nurul Jadid, Musdalifa Mustafa, S.Pd, menyampaikan bahwa pengadaan ekstrakurikuler robotik bertujuan untuk mengedukasi siswa tentang tekhnologi yang kian berkembang di zaman ini, agar siswa mampu mengenali, menguasai, menyaring dan mengaplikasikan teknologi pada hal-hal positif, sebab salah satu tantangan terbesar di zaman ini adalah maraknya penggunaan tekhnologi yang menyasar kepada hal-hal negatif.
Lebih lanjut dirinya memaparkan bahwa adanya ekstrakutikuler robotik ini adalah bentuk upaya perwujudan visi Madrasah, yakni "Menjawab Tantangan Zaman". Ekstrakurikuler robotik menjadi salah satu terobosan baru yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas peserta didik , sebab pada proses pembelajarannya, ekstrakurikuler ini memantik jiwa kreativitas, imajinasi, ketekunan serta kesabaran setiap peserta didik.
Kontes Robotik yang untuk pertama kalinya digelar di Pondok Pesantren Nurul Jadid Bua ini mendapatkan apresiasi yang baik dan antusias tinggi, baik oleh warga pondok pesantren maupun dari warga sekitar yang turut serta menyaksikan kontes tersebut.
"Kami harap, kegiatan ini dapat menjadi kegiatan yang berkelanjutan di setiap tahunnya, sebab dapat memberi warna baru dalam dunia pesantren, dan dapat menjadi langkah dalam melahirkan generasi muda yang paham agama dan sadar tekhnologi", ujar salah seorang warga yang ikut antusias menyaksikan kontes ini. (Mus/LiL)