Peserta Didik MIN 3 Sinjai Praktek Mappaissengenngi Aleta

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Pelajaran muatan lokal (Mulok), merupakan pelajaran yang dikhususkan untuk mengenalkan peserta didik pada ciri khas daerah tertentu  di mana peserta didik menetap tempat tinggalnya. Pengenalan ciri khas daerah ini berupa; budaya daerah, bahasa lokal (bahasa daerah), adat istiadat daerah, seni daerah (nyanyian, alat musik, musik, tarian dan seni lainnya), upacara-upacara adat, cerita rakyat, dan lain sebagainya.

Salah satu mata pelajaran muatan lokal di MIN 3 Sinjai yang diajarkan kepada peserta didik adalah Bahasa Daerah Bugis. Hari ini peserta didik kelas 6 (enam) melakukan praktek “Mappaissengenngi Aleta” atau yang di kenal di bugis sinjai  sebagai memperkenalkan diri, Kamis (13/01/2022).

Pelaksanaan praktek berlangsung di ruang kelas yang dipantau langsung oleh tendik yang bersangkutan Bau Ajir.

Teknisnya pelaksanaan praktek dilakukan secara berpasangan, dimana setiap pasangan ada yang bertindak sebagai tuan rumah dan tamu yang hendak “Mappaisseng”.

“Engkatu kapang parelluta, ucap Salsabila, iye puang idimi naparelluang puang tati jokka dibolana baja sipuluppulung nasabak maeloki mappatemmek Akorang anakna maloloe, balas Fathiyah”. Beberapa penggalan percakapan peserta didik yang melakukan praktek Mappaisseng.

Menurut Bau Ajir, beberapa hal yang harus diperhatikan pada saat akan Mappaissengnngu Aleta yaitu narekko ripaissengenngi aleta, parellu nipau niga asetta, kegaki monro, niga asenna tomatowatta, makkutoparo aga parelluta, ucapnya.

Lebih lanjut Bau Ajir mengatakan, pelaksanaan pembelajaran muatan lokal dimaksudkan agar peserta didik mencintai sosial, budaya di daerah di mana mereka tinggal. Kemudian setelah dia mengenal dan mencintai maka tujuan selanjutnya adalah peserta didik menjaga, melestarikan dan mengembangkan keunggulan dan kearifan daerah yang akan berguna bagi dirinya dan lingkungan dearahnya dalam rangka menunjang pembangunan nasional, tutupnya. (A.Q)


Daerah LAINNYA