Pesantren Muammar Gandi Memproduksi Santri Yang Berdaya Unggul Dengan Bekal Hafalan, Bahasa, dan Ilmu Pengetahuan yang Mumpuni

Pesantren Muammar Gandi Memproduksi Santri Yang Berdaya Unggul Dengan Bekal Hafalan, Bahasa, dan Ilmu Pengetahuan yang Mumpuni

Lanrang (Humas Sidrap) - Pengurus Pesantren Muammar Gandi Rappang mengadakan Rapat Kerja (Raker) dalam rangka menyusun program satu tahun kedepan. Rapat kerja ini sendiri adalah rapat kerja lanjutan ke 3 setelah sebelumnya dilaksanakan pada tanggal 2 dan 4 Juli lalu, bertempat di Aula Mesjid Muammar Gandi (7/7/22).

Turut hadir dalam upaya perumusan program pesantren kedepan diantaranya Syaikhul Ma’had H. Rukman A Rukman,  Mudirul Ma’had, Muammar Hijaz. Kamad Pesantren, H. Syamsuddin,  Sekertaris, H. Syaifullah. Kepala Pengasuhan Santri Mursidin Albin, Kepala Lembaga Tahfidz, H. Khaerul Amri Hatta, Humas Pesantren Hudri, beserta para musyrif musyrifah, tenaga pengajar, dan staff Pesantren Muammar Gandi

Menurut Muammar Hijaz mengatakan bahwa rapat ini bertujuan untuk serius dalam memproduksi santri yang berdaya unggul, "Rapat yang diadakan secara berkala dan intens ini merupakan keseriusan pihak pesantren dalam memproduksi santri yang berdaya unggul dengan bekal hafalan, bahasa, dan ilmu pengetahuan yang mumpuni,". Jelas Mudirul Ma'had

Seperti diketahui, pesantren yang terletak di Kel. Macorawalie, Kec. Panca Rijang ini adalah pesantren yang berorientasi pada program Tahfidz Al-Qur’an dengan berupaya menerapkan bahasa asing sebagai bahasa sehari-hari santri. Sehingga program awal yang akan diaplikasikan pada tiga bulan pertama kepada santri adalah pembenahan cara membaca Al-Qur’an sembari memberikan beberapa program-program unggulan dalam peningkatan Bahasa Arab dan Inggris untuk diaplikasikan setiap harinya (Mar/Tri)


Daerah LAINNYA