Kasi PD Pontren Pimpin Apel Pagi

Pertama Dalam Sejarah, Kemenag Barru Berhasil Raih 2 Emas

Kepala Seksi PD Pontren Pimpin Apel Pagi di Halaman Kantor Kemenag Barru

Barru, (Humas Barru) – Senin, 24 Oktober 2022. Apel pagi yang merupakan rutinitas Kemenag Barru setiap hari Senin yang dilaksanakan di Halaman Kantor kini dipimpin oleh Kepala Seksi PD Pontren, Mujenniati yang diikuti oleh Para Kepala Seksi, Pokjawas, Pokjaluh, para JFT dan JFU, serta honorer lingkup Kemenag Barru.

Dalam arahannya, Mujenniati menyampaikan terkait hasil PORSADIN yang baru saja telah dilaksanakan pada Minggu kemarin, 23/10/22 di Gedung BPSDM Makassar.

Beliau mengatakan bahwa Kemenag Barru telah berhasil mengharumkan namanya pada ajang tingkat provinsi ini dengan memperoleh 2 emas, 5 perak, dan 3 perumgu. Di mana cabang yang memperoleh emas di antaranya Murrotal dan Tennis Meja.

“kita sebagai keluarga besar Kemenag Barru, terkhusus saya sendiri merasa berbangga diri dan terharu karena pertama dalam sejarah nama Kabupaten Barru telah berhasil masuk ke dalam daftar juara umum. Di mana pada tahun-tahun sebelumnya tidak pernah disebut” ujarnya.

Hal ini juga Kasi PD Pontren mendapat apresiasi dari peserta apel, bahwa dengan tenaga beliaulah mampu membangkitkan Kemenag Barru untuk memperoleh juara dan membawa nama baik Kabupaten Barru hingga tingkat nasional nanti.

Sekedar informasi bahwa PORSADIN ini akan berlanjut ke tingkat nasional yang akan di laksanakan di Bandung pada 17 November mendatang. (AWO)


Daerah LAINNYA