Peringati Hari Pramuka, Kepala MIN 7 Bone Hadiri Rapat Kecamatan

Kepala MIN 7 Bone Husaing menghadiri pertemuan yang diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Tanete Riattang Barat

Macanang, (Humas Bone) - Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke 61 Tahun 2022, Kepala MIN 7 Bone Husaing menghadiri pertemuan yang diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Tanete Riattang Barat. Sabtu (23/7/2022)

Pertemuan yang diselenggarakan di Aula Kantor Camat Tanete Riattang Barat ini dihadiri oleh seluruh perwakilan dari sekolah dan madrasah tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA se Kecamatan Tanete Riattang Barat. 
Dalam pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Sekertaris Camat Tanete Riattang Barat Andi Yusuf.

Rapat tersebut diadakan berdasarkan surat edaran Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Bone Nomor 050/21.11-A/2022 perihal Edaran Peringatan Hari Pramuka ke 61. 

Dari hasil keputusan rapat yang dipimpin oleh Ketua Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Tanete Riattang Barat H. Basri disebutkan bahwa dalam rangka memperingati Hari Pramuka maka kegiatan yang akan dilaksanakan adalah Upacara Peringatan Hari Pramuka yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2022 di Lapangan Cabalu Kec. Tanete Riattang Barat. 

Husaing selaku Kepala MIN 7 Bone yang diwawancarai di ruang Kepala Madrasah menyampaikan bahwa pelaksanaan upacara peringatan hari pramuka ini merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan oleh semua Kwarran Gerakan Pramuka di Kab. Bone. Beliau juga menyebutkan bahwa dari setiap sekolah akan mengikutkan 2 regu peserta upacara masing-masing regu PA dan PI. (Fitri/Hasna/Ahdi)


Daerah LAINNYA