Parepare, (Humas Parepare) - Pemerintah menetapkan 2 Mei sebagai Hari Pendidikan Nasional melalui Keppres No 316 Tahun 1959 sebagai wujud kepedulian pemerintah akan pentingnya pendidikan di Indonesia. Peringatan Hardiknas juga sebagai momentum menumbuhkan rasa patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan. Hari Pendidikan Nasional tahun ini mengambil tema ‘Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar’.
MI DDI Kampung Baru salah satu madrasah yang memperingati Hardiknas dengan menggelar upacara di Lapangan MI DDI Kampung Baru, Selasa 2 Mei 2023.
Kepala MI DDI Kampung Baru selaku Pembina Upacara membacakan pidato seragam Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim yang isinya mengatakan bahwa selama tiga tahun terakhir perubahan besar terjadi dalam dunia pendidikan.
“Selama tiga tahun terakhir perubahan besar terjadi di sekitar kita, di mana-mana, dari ujung barat sampai ujung timur Indonesia. Sebanyak 24 episode merdeka belajar yang sudah diluncurkan membawa kita semakin dekat dengan cita-cita luhur Ki Hajar Dewantara”.
Ia melanjutkan bahwa pendidikan yang dicita-citakan Ki Hajar Dewantara adalah pendidikan yang menuntun bakat, minat dan potensi peserta didik.
“Merdeka belajar membawa semakin dekat dengan cita-cita luhur Ki Hajar Dewantara yaitu pendidikan yang menuntun bakat, minat dan potensi peserta didik agar mampu mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai anggota masyarakat”.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa anak-anak sekarang bisa belajar dengan tenang karena aktivitas pembelajaran mereka dinilai secara holistik oleh gurunya sendiri. Para kepala sekolah dan kepala daerah yang dulu kesulitan memonitor kualitas pendidikannya sekarang dapat menggunakan data asesmen nasional di Platform rapor pendidikan untuk melakukan perbaikan kualitas layanan pendidikan.
Terakhir isi pidatonya, mengajak semua para pendidik, tenaga kependidikan, seniman dan pelaku budaya dan peserta didik di seluruh nusantara untuk melanjutkan perjuangan agar semua anak bangsa merasakan kemerdekaan belajar.
“Layar yang sudah kita bentangkan jangan sampai terlipat lagi, kita semua para pendidik dan tenaga kependidikan, seniman dan pelaku budaya juga peserta didik di seluruh penjuru nusantara adalah kapten dari kapal besar yang bernama Indonesia. Perjalanan harus kita lanjutkan perjuangan mesti kita teruskan agar semua anak bangsa merasakan kemerdekaan yang sebenar-benarnya dalam belajar dan bercita-cita oleh karena itu mari kita semarakkan hari ini dengan semangat untuk meneruskan perwujudan merdeka belajar, mendidik generasi pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter dan membawa Indonesia melompat ke masa depan dengan pendidikan yang memerdekakan, selamat hari pendidikan nasional.”
Perlu diketahui, dalam Upacara Hardiknas yang dilaksanakan MI DDI Kampung Baru dirangkaikan dengan pembagian piala dan sertifikat bagi para peserta didik yang meraih juara pada semarak Ramadan dan HUT GUPPI beberapa waktu lalu.(Hana/Wn)