Penyuluh Agama Islam Kemenag Parepare Jadi Dewan Hakim STQH XXXIII Tingkat Provinsi Sulsel

Penyuluh Agama Islam Kemenag Parepare Jadi Dewan Hakim STQH XXXIII Tingkat Provinsi Sulsel

Selayar, (Humas Parepare) – Dalam Peraturan Menteri Agama RI Nomor 15 Tahun 2019 tentang Musabaqah Tilawatil Qur'an dan Seleksi Tilawatil Qur'an menjelaskan Dewan Hakim adalah lembaga yang menjalankan fungsi perhakiman dalam penyelenggaraan MTQ dan STQH.

Tugas perhakiman dalam hal ini adalah ketentuan, tata cara, dan penetapan hasil penilaian terhadap penampilan peserta dalam penyelenggaraan MTQ dan STQ.

Sebanyak 45 Dewan Hakim dan Panitera Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang berlangsung di Kabupaten Selayar dilantik secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Khaeroni berdasarkan SK Gubernur Sulsel.

Satu di antara Dewan Hakim yang dilantik tersebut merupakan Penyuluh Agama Islam Non PNS di lingkup Kemenag Kota Parepare tepatnya di KUA Kecamatan Soreang yakni Hisbul Rauf.

Dalam kesehariannya, ia membina hafiz-hafizah di Pondok Tahfiz Qur'ani Nahdhatul Qurra'a Wat Tadrib (PTQ NQT) di Kota Parepare tepatnya di wilayah Masjid Al-Irsyad, Jl. Andi Sinta, No. 31 Ujung Baru, Kec. Soreang.

PTQ NQT yang terletak di kawasan Masjid Al-Irsyad Ujung Baru, Jl. A. Sinta tersebut sudah memiliki ratusan santri tahfiz yang mondok. Adapun Ketua Yayasan PTQ NQT adalah Kepala Seksi Bimas Islam, H. Muh. Amin Iskandar.(Achy/Wn)


Daerah LAINNYA