Pembukaan Matsama di MTs Bontonyeleng Berjalan Lancar

Nampak Pembukaan Matsama di MTs Bontonyeleng Berjalan Lancar

Bontonyeleng (Humas Bulukumba) - Hujan deras tak menjadi penghalang bagi peserta Matsama untuk datang di Madrasah tepat waktu dalam rangka mengikuti pembukaan Matsama, Kamis (14/07/2022).

Kepala Madrasah Fatihah memberikan amanah kepada Wakamad akademik Iskandar untuk menjadi perwakilan beliau dalam acara pembukaan Matsama yang juga dihadiri oleh semua dewan guru dan pengurus OSIM MTs Bontonyeleng.

"Berhubung karena pembukaan Matsama bertepatan dengan rapat Koordinasi bulan Juli digedung PLHUT Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba sehingga Kamad MTs Bontonyeleng tidak sempat hadir pada acara pembukaan Matsama," katanya.

Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) dibuka secara resmi oleh Wakamad akademik yang dilanjutkan dengan acara perkenalan antara guru dengan peserta Matsama sekaligus dengan memperkenalkan mata pelajaran yang diampuh oleh masing-masing guru mata pelajaran sebagaimana pepatah mengatakan tak kenal maka tak sayang.

"Pemberian materi tentang Pengenalan Lingkungan Madrasah dengan memberikan beberapa gambaran terkait sarana prasarana yang ada dilingkungan madrasah agar peserta Matsama dapat mengetahui jenis sarana prasarana yang ada di madrasah," Ungkap salah seorang guru sebagai pembawa materi.

Pengurus OSIM yang terlibat sebagai panitia matsama siapa mendampingi adik-adik peserta Matsama untuk menjelajah dilingkungan madrasah dalam hal memperkenalkan satu persatu sarana prasarana yang ada di Madrasah. (Nrl/AFS)


Daerah LAINNYA