Pembelajaran TKATPA MIN 3 Sinjai di Bulan Ramadhan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Bulan Ramadhan selalu disambut dengan penuh suka cita oleh seluruh umat Islam, dengan berlomba-lomba meningkatkan ibadah untuk memeperoleh berkah di bulan suci ini. Salah satunya melalui kegiatan pembelajaran Al-Qur’an.

Berkaitan dengan hal tersebut, pembelajaran di Taman Kanak-Kanak Al-Qur’an / Taman Pendidikan Al-Qur’an (TKA/TPA) di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai tetap aktif selama bulan Ramadhan. Seperti yang terlihat siang ini di mushalla madrasah, Senin (11/4/2022).

Pada awal Ramadhan TKA/TPA MIN 3 Sinjai sempat diliburkan beberapa waktu, dan kembali aktif hari ini. Pembelajaran tetap dijadwalkan selama 3 (tiga) hari yaitu dari hari Senin s.d Rabu, hanya saja waktunya dimajukan selama bulan Ramadhan yaitu dimulai jam 13.00 s.d 14.00 Wita.

Siang ini, aktivitas pembelajaran Al-Qur’an di mushalla madrasah terpantau lancar dibarengi dengan antusias dari para santri. Nurabidah salah seorang pembina mengatakan, “di bulan suci Ramadhan ini, kita senantiasa mengajarkan kepada para santri untuk melakukan hal-hal positif yang bermanfaat, semoga melalui pembelajaran mengaji ini menjadi salah satu cara untuk mendapatkan keberkahan dan pahala dari Allah SWT,” ucapnya. (A.Q/Myl)


Daerah LAINNYA