Pelantikan Calon Pramuka Penegak Bantara MAN 3 Bone Kelas Seppange Berlangsung lancar dan khidmat

Kepala MAN 3 Bone, Mappeati selaku Mabigus menyampaikan pesan kepada seluruh peserta didik pada kegiatan pelantikan Pramuka Penegak Bantara di MAN 3 Bone, Seppange.

Lappariaja, (Humas Bone)- Gugus depan pangkalan MAN 3 Bone mengadakan pelantikan Calon Penegak Bantara, setelah beberapa bulan berjuang menyelesaikan ujian SKU yang diawali dengan masa tamu ambalan selama beberapa bulan. Sekitar 31 orang siswa dilantik menjadi penegak bantara    yang dihadiri dari panitia, pembina, Mabigus, Kwarran Bengo, pamong Saka Wira Kartika, dewan guru dan orang tua calon penegak Bantara. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Upacara MAN 3 Bone Kelas Seppange  (Sabtu,17/9/2022).

Prosesi pelantikan berlangsung khidmat, tertib dan penuh derai air mata keharuan, mulai dari prosesi adat, tanya jawab kepada calon, penyiraman air kembang setaman oleh masing-masing orang tua calon penegak bantara, pengucapan Tri Satya dan doa.

Mappeati selaku Mabigus menyampaikan bahwa "Saya sangat berterima kasih kepada panitia, pembina dan orang tua calon penegak bantara atas kerjasamanya sehingga anak-anak kita bisa seperti ini, bisa menjadi anak yang Sholeh dan Sholehah, disiplin, beretika, dan kelak bisa berhasil".

Kak H.Usman, Ketua Kwarran Bengo juga menyampaikan hal yang senada dari kak Mabigus "saya sangat terharu dengan pelantikan hari ini karena prosesi pelantikan dihadiri langsung oleh orang tua masing-masing".

Acara ditutup dengan pemotongan kue tart  pelantikan Pramuka Penegak Bantara oleh kak Mabigus yang didampingi istri tercinta, Kwarran, Pamong Saka Wirakartika, dan Pembina. Selanjutnya dinikmati  bersama dengan Pramuka Penegak Bantara baik yang lama maupun yang baru. (Supriadi/Ahdi)


Daerah LAINNYA