Partisipasi Kamad dan Bendahara MTsN 2 Bone di Kegiatan Pendampingan Aplikasi SIRUP

Kamad dan Bendahara MTsN 2 Bone ikut serta di kegiatan pendampingan penginputan Aplikasi Sirup 3.0 di pada Kamis 22-24 September di Hotel Denpasar, Jl Boulevard, Makassar. 

Makassar, (Humas Bone) - Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan, adalah aplikasi berbasis Web (Web Based) yang fungsinya sebagai sarana atau alat untuk mengumumkan RUP. SIRUP V 3.0  merupakan sarana layanan publik terkait RUP.

Tujuannya adalah memudahkan masyarakat dalam mengakses secara langsung Pengadaan Barang/Jasa secara Nasional.

RUP adalah kegiatan yang terdiri dari identifikasi kebutuhan barang/jasa yang diperlukan, penyusunan dan penetapan rencana penganggaran dengan penyusunan Kerangka Acuan Kerja (KAK).

Untuk memperkenalkan aplikasi ini secara massif, Kepala Biro Umum Sekretariat Jenderal Kementerian Agama menginstruksikan Kantor Wilayah untuk melakukan pendampingan penginputan Aplikasi Sirup 3.0 kepada bendahara dan KPA madrasah negeri.

Menindaklanjuti hal tersebut, Kantor Wilayah Kemenag Sulsel menggelar kegiatan pendampingan penginputan Aplikasi Sirup 3.0 di pada Kamis 22-24 September di Hotel Denpasar, Jl Boulevard, Makassar. 

Dihadiri KPA dan Bendahara dari madrasah negeri se-Sulsel. Dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Selatan Khaeroni.

Kepala MTsN 2 Bone Muhammad Adam dan Bendahara Irmayanti juga turut serta dalam kegiatan pendampingan tersebut. "Alhamdulillah diberi kesehatan dan kesempatan mengikuti kegiatan pendampingan Aplikasi Sirup 3.0. Semoga dimudahkan serta dapat diaplikasikan dengan baik," ungkapnya. (Nurul/Ahdi)


Daerah LAINNYA