Watampone, (Humas Bone) – Hari Amal Bakti (HAB) merupakan hari peringatan berdirinya Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia. Momen bersejarah ini selalu dirayakan Kemenag setiap tanggal 3 Januari dengan berbagai kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat.
Salah satu bentuk perayaan HAB yaitu pelaksanaan upacara bendera serentak di berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari tingkat Kanwil Provinsi hingga Kemenag Kabupaten.
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone misalnya, menggelar kegiatan upacara bendera di lapangan Merdeka, Watampone, Selasa (3/1/2022). Dipimpin Kepala Kantor Abd Hafid M Talla dan turut dihadiri Bupati Bone Fahsar Fadjalangi beserta jajaran dan unsur Muspida yang turut meramaikan kegiatan Defile usai upacara.
Mengenakan dresscode pakaian adat dari berbagai penjuru negeri, lapangan Merdeka seketika berubah menjadi warna warni dengan parade pakaian nusantara yang semakin menambah semarak pelaksanaan upacara.
Termasuk Warga MTsN 2 Bone yang begitu antusias mengikuti upacara dengan ragam pakaian adat nusantara mulai dari baju bodo yang dipadukan sarung sutera khas Bugis-Makassar, Baju Adat Toraja, baju adat Bali, serta pakaian adat dari Nusa Tenggara Timur yang sangat khas dengan sarung tenun berpadu dengan penutup kepala yang disebut ti’i langga.
“Saya menyampaikan terima kasih kepada teman-teman GTK yang telah bersedia mengikuti upacara HAB di Watampone. Walau terletak di perbatasan Wajo, tak menyurutkan antusiasme para guru Pembina, semoga semakin solid dan semakin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Kepala Madrasah Muhammad Adam. (Nurul/Ahdi)