Pacu Semangat Nasionalisme, Peserta Didik MTsN 2 Bone Dilatih Literasi Kebangsaan

Pada Rabu (27/7/2022) bertempat di Kampus 1 MTsN 2 Bone, Jl Bahagia No 7, Kelurahan Pompanua Kecamatan Ajangale, berlangsung kegiatan Literasi Kebangsaan bagi siswa Kelas VIII.B. 

Pompanua, (Humas Bone) - Salah satu aktivitas rutin setiap Rabu pagi di MTsN 2 Bone adalah kegiatan literasi di jam pertama Pada Rabu (27/7/2022) bertempat di Kampus 1, Jl Bahagia No 7, Kelurahan Pompanua Kecamatan Ajangale, berlangsung kegiatan Literasi Kebangsaan bagi siswa Kelas VIII.B. 

Literasi Kebangsaan ini bertujuan menggali nilai-nilai kebangsaan dan memantik semangat nasionalisme peserta didik dengan melatih para pelaksana upacara yang bertugas pada Senin 1 Agustus 2022 mendatang. Para pengurus OSIS setia mendampingi adik-adik kelas.

"Pada Senin 1 Agustus 2022 nanti siswa-siswi kelas VIII.B yang akan menjadi pelaksana upacara bendera. Jam literasi kita manfaatkan untuk melatih para personil upacara melafalkan aba-aba dalam versi bahasa Inggris," ungkap Wali Kelas VIII.B Nurul Adha Islamiah.

Kepala Madrasah Muhammad Adam memberikan support dan mengapresiasi inisiatif para guru pembina mendampingi para siswa mengikuti kegiatan literasi Kebangsaan. (Nurul/Ahdi)


Daerah LAINNYA