Dampang (Humas Bulukumba) -Menyambut malam tahun baru islam 1 Muharam 1444 H. Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba menggelar dzikir dan doa bersama Jumat, (29/7/22)
Kegiatan tersebut dipusatkan di Mesjid Islamic center Dato Tiro dan diikuti oleh ratusan tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dari seluruh satker di bawah naungan Kementerian Agama Kabupaten. Bulukumba.
Tenaga pendidik dan tenaga kependidikan MTsN 6 Bulukumba melalui instruksi kepala madrasah di WAG turut mengambil bagian untuk mengikuti rangkaian kegiatan tersebut.
"Mari kita beramai ramai meluangkan waktu untuk menghadiri peringatan tahun baru islam 1 Muharram 1444 H. Semoga kegiatan ini semakin meningkatkan rasa keimanan dan kecintaan kita kepada Allah swt". Ajak kepala madrasah yang akrab disapa Andi Enceng.
Andi Enceng juga mengatakan selain dzikir dan doa bersama, kegiatan ini juga bertujuan untuk merefleksi atas perjalanan waktu yang telah berlalu untuk dijadikan pelajaran dan guru terbaik serta sebagai refrensi dalam menjalani tahun baru islam 1444 H.
"Semoga dengan kegiatan ini kita semua dapat memaknai tahun baru islam untuk berbenah diri (Muhasabah diri) sejauh mana bekal yang disiapkan untuk menghadapi kehidupan setelah kematian, selalu mencerminkan akhlak mulia, memiliki semangat baru untuk merancang dan menjalani kehidupan ke arah yang lebih baik". Ucapnya.
Hal senada juga diungkapkan Guru SKI MTsN 6 Bulukumba Ridwan, usai mengikuti rangkaian kegiatan peringatan tahun baru islam 1 Muharram 1444 H, bahwa dirinya memaknai kegiatan ini sebagai pengingat untuk meninggalkan kebiasaan melanggar laranganNya menjadi taat melaksanakan perintah Allah SWT.
"Seharusnya Tahun baru islam dimaknai sebagai pengingat kembali pada peristiwa hijrah sehingga meningkatkan kepercayaan kaum muslim akan kebenaran ideology dan aqidah yang dianut, mengenalkan kepada generasi muda akan moment kepahlawanan dari generasi muda, sahabat dalam moment hijrah dan sejarah islam, menerapkan kembali pentingnya menerapkan akhlak mulia dalam kehidupan yang bersumber dari Al Quran". Ungkapnya. (Nr/AFS)