MTsN 6 Bulukumba Gelar Senam Sehat Ceria

MTsN 6 Bulukumba gelar senam sehat ceria di halaman madrasah

Dampang (Humas Bulukumba) - MTsN 6 Bulukumba kembali gelar senam sehat ceria di halaman madrasah. Senam ini merupakan senam perdana TP 2022/2023 dan diikuti oleh seluruh siswa, guru dan staf MTsN 6 Bulukumba. Senam tersebut dipimpin oleh ustadz saharuddin dan ketua osim.

"Ayo ikuti senam ini dengan sungguh sungguh, penuh semangat dan gerakannya harus full," Kata instruktur sambil mengajak peserta yang terlihat canggung mengikuti gerakannya.  

Sementara itu Koordinator Olahraga, Muh Saleh mengatakan bahwa gerakan senam pagi juga dapat melancarkan peredaran darah agar kita lebih sehat dan segar. Paparan sinar matahari pagi juga bagus untuk tubuh karena kandungan vitamin D alaminya dapat meningkatkan daya tahan tubuh. 

"Jika kita sehat dan bugar, maka kemampuan konsentrasi akan meningkat. Selain itu senam pagi dapat menyeimbangkan dua sel yang sangat penting untuk kesehatan tulang yaitu osteoclast dan osteoblast. Pembentukan tulang pun berjalan optimal dan terhindar dari resiko osteoporosis," Jelasnya, Jumat (22/6/22).

Sementara itu, Kamad MTsN 6 Bulukumba, Nurmiah, mengatakan bahwa dengan senam bisa meningkatkan stamina, mencegah ostoporosis, membakar lemak, memperlancar metabolisme, memperbaiki konsentrasi dan meningkatkan imun tubuh.

Ia juga mengungkapkan bahwa senam adalah salah satu program jumat sehat. Hal tersebut merupakan bentuk ikhtiar untuk menambah kebugaran dan meningkatkan imunitas tubuh bagi seluruh civitas madrasah.

"Besar harapan kegiatan rutin ini dapat terlaksana secara berkesinambungan untuk mewujudkan madrasah yang sehat," Harapnya. (Nr/AFS)


Daerah LAINNYA